SuaraSumut.id - Polda Sumut memastikan wanita pengendara motor yang menorobos masuk Polres Pematangsiantar dan menabrak ruang SPKT tidak mengarah kepada aktivitas terorisme. Selain itu, kondisi fisik wanita itu juga dalam keadaan sehat.
Demikian dikatakan oleh Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, kepada wartawan, Selasa (22/3/2022).
"Tidak ada ditemukan berkaitan dengan masalah teroris. Polres Pematangsiantar akan melakukan pemeriksaan bahwa tindakan yang dilakukannya itu pidana biarpun tidak adanya korban jiwa. Tetapi kerusakan diruang SPKT tempat pelayanan masyarakat," kata Panca.
Panca Putra mengatakan, wanita berinisial FAM (29) diduga mengalami depresi karena pernikahannya.
"Dari penjelasan orang tuanya, FAM sudah dua kali menikah, namun bercerai. Suami kedua kembali mengajak rujuk dengan syarat harus menikah kembali. Namun keluarga tidak setuju. Suami keduanya memiliki pemahaman sedikit berbeda dengan orang tuanya," kata Panca.
Ketua MUI Pematangsiantar Drs HM Ali Lubis menambahkan, pihaka siap membantu memberikan tausiyah kepada FAM.
"Kita sudah sampaikan kepada orang tuanya, bahwa kami dari MUI siap memberikan tausiyah dan wejangan. Supaya jangan sempat menyimpang dari apa yang kita inginkan. Mudah-mudahan ke depan pemikiran pelaku lebih baik lagi," katanya.
Diketahui, seorang wanita menggunakan motor menerobos masuk Mapolres Pematangsiantar dan menabrak ruang SPKT membuat heboh. Aski wanita itu terekam CCTV dan viral di media sosial.
Dilihat suarasumut.id, Selasa (22/3/2022), wanita yang menggunakan jilbab hitam dengan mengendarai motor melaju kencang masuk ke Polres Pematangsiantar.
Baca Juga: Arti Stashing dalam Hubungan dan Bagaimana Cara Menghadapinya?
Wanita itu berhenti usai menabrak meja yang ada di ruangan SPKT Polres Pematangsiantar. Wanita itu kemudian terjatuh dari motornya.
Dalam video terlihat pula sejumlah petugas polisi mendekati wanita tersebut. Selain itu, terlihat bangku, meja, hingga kaca mengalami kerusakan.
Tag
Berita Terkait
-
Heboh, Wanita Pengendara Motor Terobos Polres Pematangsiantar dan Tabrak Ruang SPKT
-
Viral Dede Inoen Pemakan 'Raja Jin' Ngumpet Di Kolong Rel Kereta Api, Publik: Bahaya Banget!
-
Pria Tolong Cewek Menangis Malah Dibuat Kaget Ini Mendadak Viral, 27 Juta Kali Ditonton!
-
Heboh Video Seorang Pria Mirip Doni Salmanan, Warganet: Doni Salamander
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati