SuaraSumut.id - Berakhir sudah aksi kawanan pencuri motor yang kerap beraksi di Kelurahan Kota Matsum, Kecamatan Medan Area, Kota Medan.
Polisi yang menerima laporan dari masyarakat terkait aksi pencurian itu melakukan penyelidikan.
Alhasil, dua orang diduga pelaku berinisial EEL (28) dan RA (18) ditangkap. Satu pelaku terkapar kena tembak polisi.
"EEL kita berikan tindakan tegas terukur pada kedua kakinya, karena melawan petugas saat pengembangan," kata Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Muhammad Firdaus, Kamis (24/3/2022).
Penangkapan pelaku setelah petugas mendapat laporan kasus hilangnya motor milik korban yang terparkir di Jalan Ismailiyah, Medan.
"Petugas melakukan penyelidikan dan menangkap pelaku saat berada di Kecamatan Percut Sei Tuan," ungkapnya.
Firdaus mengatakan, pelaku menjual motor curian itu kepada seseorang berinisial F alias Ganda seharga Rp 4 juta.
"Uang penjualan motor curian untuk membeli narkoba dan main judi," imbuhnya.
Diketahui, EEL merupakan residivis tahun 2021 di Polsek Tanjung Morawa dengan kasus pencurian dengan pemberatan (Curat) kendaraan bermotor (Ranmor).
Baca Juga: Kabar Duka! Wasit FIFA Pertama Indonesia, Kosasih Kartadiredja Meninggal Dunia
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Spesialis Pencuri Motor di Sukabumi Diciduk Polisi, Satu Lagi Masih Buron
-
Bikin Pencuri Motor Babak Belur Nyaris Tewas, Empat Warga juga Ditangkap Polisi
-
Pencuri Motor Todong Pistol Di Koja Sulit Terindetifikasi Karena Pakai Plat Bodong, Polisi Sebar Jaringan Ke Cepu
-
Komplotan Pencuri Motor Diamankan, A dan HES Warga Balikpapan, Curi 11 Unit Tanpa Ketahuan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh