SuaraSumut.id - Pelaku pembunuhan wanita di Desa Bandar Pasir Mandoge, Asahan, Sumatera Utara (Sumut), inisial ESG (24), ditangkap saat hendak melarikan diri. Korban bernama ON (54) ditikam hingga tewas lantaran pelaku tak setuju ayahnya berpacaran dengan korban.
"Infonya begitu (sakit hati). Pelaku tak setuju ayahnya pacaran dengan korban," kata Kasat Reskrim Polres Asahan AKP Rahmadani, Jumat (1/4/2022).
Pelaku menduga ayahnya berpacaran dengan korban sejak sebelum ibunya meninggal dunia. Pelaku juga menduga ibunya meninggal karena ayahnya dan korban berpacaran. Sementara dia tidak berani melawan ayahnya.
Peristiwa terjadi di rumah korban pada Kamis (31/3/2022) sekitar pukul 03.30 WIB. Korban tewas dengan luka tikam. Usai menghabisi nyawa korban, kata Rahmadhani, pelaku hendak kabur ke Makassar.
"Pelaku ditangkap di daerah Deli Serdang, sebelum mencoba kabur ke Makassar," katanya.
Petugas memberikan tindakan tegas terukur karena pelaku melakukan perlawanan saat pengembangan. Polisi menyita sebilah pisau dan sepeda motor yang digunakan tersangka.
Pelaku dijerat dengan Pasal 340 KUHPidana dengan ancaman hukuman penjara paling lama 20 tahun," tukasnya.
Diberitakan, ON (54) ditemukan tewas berlumuran darah. Insiden itu terjadi di rumahnya, Kamis (31/3/2022).
Informasi yang dihimpun, korban ditemukan sekitar 04.30 WIB. Saat kejadian korban berada di rumah bersama dua orang anaknya.
Baca Juga: Hasil Sidang Isbat: 1 Ramadhan 2022 Jatuh pada Tanggal 3 April Hari Minggu
Kontributor : Budi warsito
Tag
Berita Terkait
-
Polisi Sebut Pembunuhan Wanita di Asahan Sumut Telah Direncanakan Pelaku
-
Kesaksian Dokter Forensik Beratkan Posisi Kolonel Priyanto, Unsur Pembunuhan Berencana Makin Terang
-
Geger! Seorang Wanita Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Asahan Sumut, Polisi Turun Tangan
-
Hanya 3 Jam, Ditreskrimum Polda Jateng Tangkap Pelaku Pencurian dan Pembunuhan di Eks Jonas Photo Semarang
-
Gempar Penemuan Mayat Kepala dan Badannya Terpisah 2 Meter di Sidoarjo, Diduga Korban Pembunuhan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy