Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Jum'at, 08 April 2022 | 00:47 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan Wali Kota Medan Bobby Nasution. [Ist]

SuaraSumut.id - Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo berkunjung ke Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), Kamis (7/4/2022).

Awalnya Ganjar mengunjungi Istana Maimun. Ganjar terpukau melihat keaslian arsitektur Istana Maimun yang masih cukup terjaga, meski telah berusia 100 tahun.

Ganjar juga mendapat informasi bahwa Istana Maimun akan direvitalisasi oleh Wali Kota Medan Bobby Nasution.

"Keren ini masih kokoh, kalau direvitalisasi lebih bagus. Saya dengar akan direvitalisasi," kata Ganjar melansir medanheadlines.com--jaringan suara.com.

Baca Juga: Pendaftaran Parpol Peserta Pemilu 2024 Dimulai 1-7 Agustus 2022

Setelah mengunjungi Istana Maimun, Ganjar dan rombongan menyempatkan diri berbuka puasa di salah satu rumah makan di Medan Petisah. Tidak lama kemudian Bobby tiba di lokasi.

"Maaf pak tadi ada banyak kegiatan. Agak telat baru sampai," kata Bobby.

"Ya enggak apa-apa Mas. Keren lho Istana Maimun. Apalagi mau direvatilisasi," kata Ganjar.

Load More