SuaraSumut.id - Menteri Keuangan Sri Mulyani memposting meme soal Tunjangan Hari Raya (THR). Meme itu berisi sindiran jenaka mengenai kapan THR akan diumumkan dan dibayar pemerintah.
Dilihat dari akun Instagram @smindrawati, Selasa (19/4/2022), dalam foto tampak Presiden Jokowi sedang berbincang dengan Sri Mulyani. Ada dua foto yang ditampilkan. Foto itu dibubuhi dengan tulisan lucu.
"Sri, gaji ke-13 dan THR sudah disiapkan uangnya," kata Jokowi dalam meme.
"Sudah pak, pencairan didahulukan untuk pensiunan yang dah pikun dan cerewet/bawel biar gak nge-WA terus ke HP saya. Sebel banget..!" jawab Sri Mulyani.
Pada foto kedua juga terdapat tulisan yang tak kalah lucu.
"Sri...Apakah uang THR harus bisa cair minggu ini," tanya Jokowi.
"Sudah pak...Yang didahulukan orang Depok," jawab Sri Mulyani.
Dalam keterangan unggahan, Sri Mulyani menyebut orang Indonesia memang kreatif dan jenaka.
"Orang Indonesia memang kreatif dan jenaka. Setiap menjelang Hari Raya Iedul Fitri, saya sering mendapat kiriman meme seperti di atas dengan berbagai versi," tulis Sri Mulyani.
Baca Juga: 3 Manfaat Kurma Muda bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
Dalam keterangannya, Sri Mulyani menyebut Presiden telah menetapkan kebijakan pemberian THR dan Gaji-13 tahun 2022 dalam Peraturan Pemerintah 16/2022.
THR diberikan kepada TNI dan Polri, pensiunan dan ASN pusat hingga daerah. Kebijakan pemberian THR diatur dalam APBN TA 2022.
Berita Terkait
-
Menkeu Sri Mulyani Tegaskan Besaran THR PNS Tahun 2022 Lebih Besar Dibanding 2021
-
Sri Mulyani: THR untuk ASN Bisa Dibayarkan Setelah Lebaran
-
Sri Mulyani Pastikan THR untuk ASN Lebih Besar dari Tahun Lalu
-
Tahun 2023, Menkeu Sri Mulyani Targetkan Defisit APBN Kembali di Bawah 3 Persen, Mampukah?
-
Tahun Depan Sri Mulyani Rogoh Kocek Rp30 Triliun Dari APBN Buat Bangun IKN
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana