SuaraSumut.id - Pria yang ancam patahkan leher Wali Kota Medan Bobby Nasution dilaporkan ke polisi. Pria itu dilaporkan ke Polsek Medan Kota.
Demikian dikatakan Kabid Parkir Dinas Perhubungan Kota Medan, Nikmal Fauzi Lubis kepada SuaraSumut.id, Minggu (24/4/2022).
"Jukir sudah membuat laporan ke Polsek Medan Kota," katanya.
Nikmal mengatakan, peristiwa terjadi di Jalan Rahmadsyah Medan. Peristiwa berawal saat petugas parkir elektronik atau E-Parking meminta pembayaran parkir. Namun pengendara mobil itu malah mengamuk.
"Dia bukan hanya mengancam jukir, tapi Pak Wali Kota Medan (Bobby Nasution) juga," katanya.
Dirinya berharap polisi cepat bergerak menindaklanjuti laporan tersebut.
"Sampai saat ini belum ada perkembangan, kita serahkan ke Polsek," jelasnya.
Sementara itu, polisi melakukan penyelidikan terkait video viral tersebut. Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa mengatakan, jukir yang mendapat pengancaman telah membuat laporan resmi ke polisi.
"Masih kita lakukan penyelidikan," ujar Fathir.
Diberitakan, video yang menunjukkan seorang pria menolak membayar parkir secara elektronik atau E-Parking viral di media sosial. Pria berkacamata itu bahkan mengancam akan mematahkan leher Wali Kota Medan Bobby Nasution.
Dilihat SuaraSumut.id, tampak pria berambut gondrong berada di dalam mobil. Terdengar pria itu sedang berdebat dengan seseorang saat diminta E-Parking. Pria itu bahkan meminta seseorang yang diduga petugas parkir memanggil bosnya.
"Kau panggil bos kau kemari," kata pria itu.
"Ini yang nyuruh Pak Bobby," kata petugas parkir.
Pria itu semakin marah menjadi-jadi dan mengancam akan mematahkan leher Bobby.
"Ya kau panggil Pak Bobby itu kemari, biar kupatahkan batang leher Pak Bobby itu sekalian," katanya.
Tag
Berita Terkait
-
Viral Dua Pemuda Curi Beras Zakat Fitrah dan Kue Jamaah Tadarus Masjid Pekanbaru
-
Pria yang Ancam Patahkan Leher Bobby Gegara E-Parking Bikin Warganet Geram
-
Seorang Pria Tolak Bayar E-Parking Sampai Ancam Bobby Nasution, Warganet Nyinyir: Ntar Keciduk Nangis
-
Tolak Bayar E-Parking, Pria Ini Ancam Patahkan Leher Bobby Nasution
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja