SuaraSumut.id - Pejalan kaki berinisial Muhammad Galih Hidayat (18) yang ditabrak taksi bluebird di Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), meninggal dunia. Ia sempat menjalani perawatan di rumah sakit.
Demikian dikatakan oleh Kanit Laka Lantas Polresta Deli Serdang Iptu Khairil Anwar, melansir Antara, Rabu (11/5/2022).
"Korban sebelumnya dirawat di RSUD Amri Tambunan Lubukpakam, setelah ditabrak taksi. Korban meninggal dunia semalam sore," katanya.
Khairil menyebutkan, jenazah korban sudah dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan.
"Rencana jenazah korban hari ini dikebumikan," jelasnya.
Baca Juga: Sadis, Ibu Tega Bekap Anak Kandung Usia 5 Tahun hingga Tewas di Kamar Hotel
Sementara itu, sopir taksi berinisial PB (24) telah ditetapkan menjadi tersangka. Polisi juga telah melakukan penahanan terhadap PB. Penetapan tersangka setelah petugas melakukan gelar perkara kasus kecelakaan maut itu.
Tersangka dikenakan Pasal 310 ayat 4 Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.
Diketahui, taksi bluebird menabrak pengendara motor dan pejalan kaki di Jalan Sultan Serdang, Tanjung Morawa, pada Senin 9 Mei 2022.
Akibatnya pengendara motor bernama Suani Irmayani (47) meninggal dunia di lokasi kejadian. Sedangkan pejalan kaki bernama Muhammad Galih Hidayat (18) kritis dan menjalani perawatan di rumah sakit. Namun demikian, korban meninggal dunia.
Baca Juga: Prediksi Juventus vs Inter Milan di Final Coppa Italia Malam Ini
Berita Terkait
-
Penyanyi Wheesung Meninggal Dunia Secara Tragis di Rumah
-
Hairos Waterpark, Ada Wahana Tornado untuk si Penyuka Tantangan
-
Mudik Gratis PLN Sumut 2025 Sediakan 576 Tiket: Ini Rute, Jadwal dan Syaratnya
-
Aktor Senior Subarkah Hadisarjana Meninggal Dunia
-
Menyaksikan Keelokan Danau Linting, Airnya Hangat Tanpa Bau Belerang
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Ngegaspol, Naik Tinggi Lagi Hari Ini
-
Rahasia Mudik Lebaran Lancar: Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Online Tanpa Ribet!
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
Terkini
-
Bobby Nasution soal Kadis Pariwisata Sumut Ditahan Kasus Korupsi: Kalau Salah Ya Ditahan
-
Festival Nommensen 2025, Effendi Simbolon: Memberikan Dampak Positif untuk Semua
-
Curi Motor Pendeta di Medan, Acil Ditembak Polisi
-
Harta Kekayaan Zumri Sulthony, Kadis Pariwisata Sumut yang Ditahan soal Korupsi Penataan Situs Benteng Putri Hijau
-
Eks Kabagbinopsnal Polda Sumut Gugat Kapolri dan Kapolda