Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Rabu, 11 Mei 2022 | 18:25 WIB
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi bersama sopir angkot. [Instagram @edy_rahmayadi}

SuaraSumut.id - Gubernur Sumut Edy Rahyamadi berolahraga sebelum menjalani aktivitasnya sehari-hari. Bersama ajudannya, mantan Pangkostrad ini berolahraga di kawasan Simalingkar B.

Edy sempat berbincang dan menerima keluhan masyarakat. Hal itu diungkap Edy dalam postingan di akun Instagram @edy_rahmayadi, dilihat Rabu (11/5/2022).

"Pagi tadi sembari berolahraga pagi di seputaran kawasan Simalingkar B, saya sekaligus meninjau lokasi di sini untuk menindaklanjuti laporan dari banyak warga. Yang meminta agar jalan di seputaran Jalan Pintu Air ini dilebarkan karena setiap hari macet 1 jam apalagi kalau jam anak sekolah keluar masuk," tulis Edy.

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi menjamu sopir angkot. [Instagram @edy_rahmayadi]

"Ke depannya, jalan ini akan dipertimbangkan untuk kita perbaiki dan dilebarkan nantinya," tulisnya.

Baca Juga: Panas! Habib Bahar Smith Kesal Sepak Terjang Haikal Hassan: Berkhianat

Selepas berolahraga Edy memilih pulang menggunakan angkutan umum (angkot). Angkot trayek 61 yang dikemudikan Naik Ginting lalu mengantarkan Edy ke rumahnya.

"Selepas berolahraga pagi sejauh 7 km dan hendak pulang ke rumah, saya malah pengen naik angkot saja, Kebetulan angkot 61 yang disopiri si Naik Ginting melintas di sini. Langsung saya stop ajalah, kebetulan bangku depannya kosong," tulisnya.

Setiba di rumah, Edy kemudian menjamu makan sopir angkot dan temannya  tersebut.

"Sesampainya di rumah, sekalian aja saya ajak si Naik Ginting dan kawannya sesama sopir angkot untuk sarapan bersama di rumah saya. Bahagia itu memang sesederhana ini. Alhamdulillah," tulis Edy.

Postingan Edy kemudian mendapat beragam komentar dari warganet.

Baca Juga: Ini Penampakan Kuda Mati di Tengah Tradisi Puter Kayun Banyuwangi Setelah Perjalanan 15 Kilometer

"The best Panglima," tulis warganet.

"Yang kayak gini sangat amat sayang kalo satu periode. Lanjutkan pak," tulis warganet.

"Kalok kek gini pak, gak berani dia jadi fast furious pak," tulis warganet lainnya.

"The Next Presiden," tulis warganet.

Load More