SuaraSumut.id - Sebanyak 130 ribu lebih wisatawan berlibur ke Aceh selama libur Lebaran 2022. Jumlah itu diketahui dari manifest pergerakan wisatawan yang masuk ke sejumlah lokasi wisata, seperti di Sabang, Langsa, Pulau Banyak, Pantai Lampuuk, Museum Tsunami, Masjid Raya Baiturrahman.
Kemudian, Danau Lut Tawar, Pulau Rubiah, Gunung Salak, Taman Rusa Aceh Besar, Hutan Mangrove Langsa, Pasir Putih Aceh Timur, Pantai Lhok Bubon, Pulau Dua dan Sigantang Sira di Aceh Selatan.
Demikian diungkap oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh Jamaluddin, melansir Antara, Kamis (12/5/2022).
"Kita dapat laporan dari sejumlah destinasi wisata, kita prediksi jumlah pengunjung selama tujuh hari dapat mencapai lebih dari 130 ribu," katanya.
Destinasi wisata itu juga tercatat yang paling ramai dikunjungi sejak 3 hingga 8 Mei 2022. Dalam kurun waktu tersebut, sejumlah hotel dan penginapan di Sabang dan Banda Aceh penuh serta di daerah lain mengalami tingkat keterisian tinggi.
Pergerakan orang saat mudik dan libur lebaran tahun ini telah memberikan dampak yang sangat besar terhadap sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
"Hal ini karena tingginya jumlah wisatawan yang datang ke destinasi wisata maupun sentra ekonomi di berbagai daerah," ujarnya.
Tingginya arus wisatawan berdampak langsung terhadap pendapatan pelaku usaha dan UMKM di sejumlah lokasi wisata yang sebelumnya sempat mengalami penurunan akibat pandemi.
"Tentunya dengan tingginya wisatawan ini berdampak langsung ke pelaku usaha atau UMKM di lokasi destinasi wisata, dan ini beriringan untuk mempercepat pemulihan ekonomi warga," tukasnya.
Baca Juga: 10 Pemilik Klub Sepak Bola Terkaya Setelah Berakhirnya Era Roman Abramovich di Chelsea
Berita Terkait
-
Lagi Liburan di Pantai, Wisatawan Mendadak Panik Lihat Mobil Ini Tetiba Meluncur ke Laut
-
Diduga Lupa Pasang Rem Tangan, Pikap Box Meluncur ke Pantai dan Bikin Geger Wisatawan
-
8 Ribu Wisatawan Kunjungi Tanjung Pallette Kabupaten Bone
-
Wisatawan Berikan THR ke Gajah, Publik: Pinter Banget Bisa Bedain Duit sama Makanan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh