SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution kembali menunjukkan sisi romantisnya kepada istri tercinta Kahiyang Ayu. Menantu Presiden Jokowi ini memang dikenal sebagai sosok penyayang keluarga.
Di tengah kesibukannya bekerja melayani masyarakat Kota Medan, Bobby tak jarang membagikan momen kebahagiaan bersama istri dan anak-anaknya.
Baru-baru ini lewat unggahan di akun Instagramnya @bobbynst, ia tak canggung memberikan pujian untuk Kahiyang Ayu dengan mengatakan semakin hari semakin cantik.
Bukan hanya memuji kecantikan istrinya, dalam postingannya Bobby juga mengunggah video yang menampilkan sejumlah foto momen kebahagiaan Bobby dengan keluarganya.
Video itu menunjukkan potret Bobby sedang menghabiskan waktu bersama istri dan anak-anaknya yang penuh keceriaan.
Ada juga foto Kahiyang Ayu seorang diri yang tampil anggun mengenakan berbagai pakaian yang elegan. Bobby juga menyematkan fotonya bersama sang istri yang saling bertatapan dengan mesra.
"Makin hari makin cantik ya kamu," sanjung Bobby sembari menautkan akun instagram istrinya @ayanggkahiyang, dilihat Kamis (23/6/2022).
Postingan tersebut membuat siapapun yang melihat berdecak kagum dengan keharmonisan pasangan ini.
Akan tetapi, Kaesang Pangarep punya pandangan berbeda. Ia mengatakan kalau Bobby sedang ada maunya sehingga sampai melontarkan rayuan kepada kakaknya.
Baca Juga: Unik dan Berani, Irawan Careuh Padukan Musik Modern dan Tradisional Sunda di Lagu Rungkad
"Pasti pak Bobby lagi ada maunya," tulis Kaesang di kolom komentar.
Sontak saja tanggapan Kaesang yang agak menggelitik ini membuat warganet tertawa. Bahkan ada yang meledek Kaesang dengan menyarankan untuk segera menikah.
"@kaesangp nikah biar kamu juga ada maunya," tulis warganet.
Warganet lainnya sampai dibuat menebak maksud dibalik postingan. Ada yang beranggapan kalau Bobby ingin menambah momongan lagi.
"Kode yang ketiga yah pak, (anak maksudnya)," kata warganet.
Ada juga warganet yang menebak Bobby merayu Kahiyang untuk restu maju sebagai Gubernur Sumut.
Tag
Berita Terkait
-
Bobby Nasution Akan Bangun Tanggul Sepanjang 1 Km untuk Atasi Banjir Rob di Belawan
-
Bobby Nasution Minta Pemkot Medan Masuk Jadi Pemegang Saham di PDAM Tirtanadi
-
Diajak Kaesang Sepedaan, Jawaban Bobby Nasution: Katanya Udah Punya yang Baru Ngapain Masih Ajak Aku Sepedaan?
-
Lepas Penat, Bobby Nasution Bercanda Sambil Santap Sate dengan Buah Hatinya
-
Cerita Bobby Nasution Tidur di Bangsal Sekolah PDIP: Seru yang Pasti
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja