SuaraSumut.id - Sebanyak 100 personel Sat Brimob Polda Sumut diterbangkan ke Papua. Mereka akan akan ditugaskan di bawah kendali operasi (BKO) Polda Papua pada 24 Juni hingga 23 Juli 2022.
Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak mengatakan, para personel Brimob ini akan ditempatkan di Polres Kota Jaya Pura. Tujuannya untuk mengantisipasi konflik sosial yang ada di sana.
Panca berharap seluruh personel yang ditugaskan bekerja dengan sebaiknya dan menjaga nama baik Polri serta institusi.
"Semuanya harus kompak. Semuanya diharapkan dapat melaksanakan tugas dengan baik sesuai dengan arahan dari pimpinan," kata Panca Putra melansir Digtara.com--jaringan Suara.com, Sabtu (24/6/2022).
Ada enam arahan atau perintah penting Panca Putra agar selalu dijalankan oleh personel Brimob yang BKO ke Papua.
"Saya harapkan semua mampu menjalankan tugas dengan penuh ikhlas dan dekatkan diri kepada Tuhan yang maha esa," ungkapnya.
Panca mengatakan, semuanya harus betul-betul mempertahankan keselamatan. Patuhi protokol yang sudah diperintahkan pimpinan, harus mampu mengikuti arahan yang diberikan.
"Semua harus mempersiapkan perlengkapan, perorangan maupun untuk kepentingan institusi atau dinas untuk bertugas," ujarnya.
Panca meminta seluruh personel harus mampu melakukan pekerjaan dengan humanis dan patuhi adat istiadat di sana.
Baca Juga: Viral Video Pengendara Ditilang di Dealer, Ternyata Motor Sudah Satu Tahunan Dibeli
"Karena lain daerah lain adatnya. Harus cepat beradaptasi, semuanya. Komandan kompi harus cepat mempelajari adat istiadat kepada anggotanya. Jangan sampai menimbulkan masalah selama bertugas di sana," kata Panca Putra.
Selai itu, selalu menjaga nama baik institusi Polri, apalagi dalam waktu dekat, tepatnya 1 Juli 2022, Polri berusia 76 tahun.
"Semuanya harus mampu menjalankan tugas polri yang diharapkan masyarakat. Khusus untuk komandan kompi, kepemimpinan saudara harus dijalankan dengan baik," jelasnya.
"Semuanya harus kembali ke Sumatera Utara ini dengan keadaan sehat seperti saat akan berangkat," kata Panca Putra.
Tag
Berita Terkait
-
Firaun Dihadirkan Dalam Rekonstruksi Pembunuhan Anggota Brimob Bripda Diego Rumaropen
-
Ratusan Anggota Brimob Dikirim ke Kabupaten Jayawijaya
-
Mabes Polri Kirim 350 Brimob ke Jayawijaya, Kapolres: untuk Antisipasi Bukan Pengejaran
-
Komandan Kompi D Brimob Wamena AKP Rustam Dituntut Bayar Uang Kepala Rp5 Miliar Kepada Keluarga Bripda Diego Rumaropen
-
Buntut Gugurnya Bripda Diego Rumaropen, Kapolda Papua Copot Komandan Kompi Brimob Wamena
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat
-
57 Saksi Kasus Korupsi Beasiswa Rp420,5 Miliar di Aceh Diperiksa
-
Dirut PT PASU Diduga Korupsi Penjualan Aluminium Tahun 2018-2024 Ditahan
-
Ingin Kuliah Gratis ke Luar Negeri? Ini Daftar Beasiswa Luar Negeri 2026 Paling Pavorit