Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Minggu, 26 Juni 2022 | 12:03 WIB
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi. [dok Pemprov Sumut]

SuaraSumut.id - Gubernur Sumut Edy Rahmayadi meminta para ulama untuk terus menuntun generasi muda agar terus memedomani Al-Quran dan hadis dalam keseharian.

Hal tersebut dikatakan Edy saat menghadiri Gebyar Hari Keputeraan ke-105 Syekh Kadirun Yahya, Sabtu (25/6/2022).

"Saya katakan, kalau sudah berpegang kita pada Al-Quran dan hadis apa yang kita takuti, sudah itu pasti paling benar, itulah tuntunan kita," kata Edy melansir Medanheadlines.com--jaringan Suara.com, Minggu (26/6/2022).

Edy kagum dan hormat dengan sosok Prof Dr H Sayyidi Syekh Kadirun Yahya yang merupakan tokoh panutan orang Sumut. Pasalnya, Syekh Kadirun Yahya merupakan tokoh yang memegang teguh kebenaran.

Baca Juga: Update Covid-19 Global: Kota Shanghai di China Capai Nol Kasus Virus Corona

"Kita semua tahu pendiri (Pancabudi) ini, semua orang Sumut pasti tahu, karena beliau panutan, pernah di militer, pernah memimpin perang, prajurit yang seumur saya pasti tahu beliau (Syekh Kadirun Yahya)," kata Edy.

Edy berharap segenap masyarakat Sumut juga menirunya. Sebab Islam juga mengajarkan cinta Tanah Air, namun dengan tetap berpedoman pada Alquran dan Hadis.

Rektor Universitas Pembangunan Pancabudi Muhammad Isa Indrawan mengatakan, Kadirun Yahya merupakan sosok yang pernah berkontribusi bagi nasional.

Tokoh yang lahir di Pangkalan Brandan, Langkat, ini pernah ikut berjuang dalam operasi pembebasan Irian Barat hingga menjabat sebagai anggota Majelis Permusyawaratan Republik Indonesia.

"Beliau juga salah satu tokoh penggagas tarbiyah Sumut, Ikatan Cendikiawan Muslim Sumut dan berbagai aktivitas lainnya," kata Isa.

Baca Juga: 4 Ciri-Ciri Orang yang Berhasil Menerapkan Self Validation, Kamu Termasuk?

Load More