SuaraSumut.id - DPD PAN dari 14 kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah (Kalteng) mengusulkan Erick Thohir sebagai Calon Presiden atau Capres 2024. Usulan berlangsung saat rapat kerja daerah (rakerda) di Palangka Raya.
Demikian dikatakan Pimpinan Sidang Rakerda DPD PAN se-Kalteng Ideham, melansir Antara, Senin (27/6/2022).
"Sedangkan Zulkifli Hasan sebagai calon wakil presiden (cawapres)," katanya.
Selain dua nama tersebut, juga muncul nama Anies Baswedan dan Airlangga Hartarto.
Baca Juga: Akusisi AppleMango, LG Electronic Rambah Bisnis Charger Mobil Listrik
Namun para peserta rakerda tersebut banyak menginginkan Erick Thohir dan Zulkifli Hasan sebagai pasangan yang diusung PAN bersama koalisi di 2024.
"Meskipun banyak yang mengusulkan dua nama tersebut, tetapi ada beberapa juga ada yang mengusulkan Anies Baswedan Gubernur DKI aktif dan Airlangga Hartarto yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia," katanya.
Ideham menyatakan, nama-nama Capres dan Cawapres 2024 yang diusulkan DPD PAN se-Kalteng nantinya akan disampaikan ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Kalteng.
Kemudian nantinya juga akan disampaikan DPW ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN untuk dibahas lebih lanjut di tingkat nasional.
"DPP PAN minta usulan dari pengurus daerah terkait nama capres dan cawapres, sehingga kami pun mempersiapkan dan menyepakati nama yang telah disepakati sesuai dengan usulan dari akar rumput dalam menentukan capres dan cawapres 2024," ujarnya.
Baca Juga: Sindir GP Ansor yang Geruduk Holywings, Gus Nadir: Kok Jadinya Ansor Rasa FPI
Nama Erick Thohir muncul sebagai capres yang diusulkan DPD PAN se-Kalteng tentunya bukan tanpa alasan. Melainkan yang bersangkutan dinilai sangat merakyat dan juga dekat dengan kaum milenial.
"Selain itu pula, Erick Thohir memiliki kemampuan finansial dan juga kemampuan dalam memimpin yang sangat baik. Maka dari itu alasan-alasan inilah mengapa para DPD se-Kalteng mengusulkan beliau sebagai Capres 2024 mendatang," kata Ideham.
Berita Terkait
-
Jika jadi Gubernur, RK Janji Lanjutkan Program Rumah DP Rp0 Anies Pakai Teori Baru: Saya Sudah Ada Rumusnya
-
Diserang Bertubi-tubi di X, Publik Curiga Aksi Buzzer untuk Jegal Anies di Pemilu 2029: Ampun Dah..
-
Cek Fakta: Anies Baswedan Bentuk Partai Perubahan Indonesia (PPI), Benarkah?
-
Dari Sinetron ke Senayan: Verrel Bramasta Tampil Cemerlang di Rapat Naturalisasi Timnas
-
Dorong Daya Beli Masyarakat, Menteri Airlangga Usulkan Insentif Kendaraan Listrik Berlanjut Tahun Depan
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Bobby Lovers Dituding Pelaku Pelemparan Edy Rahmayadi, Tim Hukum Ultimatum Kapolda Sumut 3x24 Jam
-
Bawa Bukti CCTV, Tim Hukum Bobby-Surya Resmi Laporkan Insiden Pelemparan Usai Debat Kedua Pilgub Sumut
-
Edy Rahmayadi Juga Dilempari Usai Debat Pilgub Sumut 2024
-
Mobil Bobby Nasution Dilempari Usai Debat Kedua Pilgub Sumut, Tim Hukum Akan Buat Laporan ke Polrestabes Medan
-
Persiraja Tahan Imbang Penang FC dengan Skor 1-1