SuaraSumut.id - Aksi pelaku begal yang diduga masih anak-anak viral di media sosial. Para pelaku begal ini terekam kamera pengawas atau CCTV saat merampok tukang bensin eceran.
Dalam video yang beredar, tiga pelaku begal berbocengan satu sepeda motor menunggu di pinggir jalan. Kemudian, dua dari tiga pelaku turun dari sepeda motor sembari mengeluarkan senjata tajam jenis celurit yang diselipkan di pinggangnya masing-masing.
Dalam video itu, dua pelaku langsung mengancam pedagang bensin eceran itu dengan celurit. Tampak korban terlihat tidak berdaya ketika salah satu pelaku mengambil ponselnya.
Setelah berhasil merampok korban, keduanya melarikan diri ke arah rekannya yang menunggu di atas sepeda motor.
Berdasarkan video yang unggah akun Instagram @lensa_berita_jakarta, Aksi begal yang menyasar penjual bensin eceran itu terjadi di kawasan Jembatan Besi, Tambora, Jakarta Barat, Kamis (14/7/2022) pagi.
"Pedagang bensin eceran di Jl Jembatan Besi, Tambora, Jakarta Barat, menjadi korban pembegalan. Tiga orang pelaku, Dua diantaranya membawa senjata tajam jenis celurit, berhasil membawa kabur Satu buah HP milik korban," tulis akun tersebut dikutip SumutSuara.id, Jumat (15/7/2022).
Sejak muncul di media sosial, rekaman video aksi begal tiga pemuda itu mendapat kecaman dari netizen. Warganet menyumpahi agar para pelaku segera tertangkap karena aksinya terekam CCTV di lokasi kejadian. Warganet lainnya menganggap jika anak-anak yang menjadi pelaku begal ini nantinya hanya menjadi beban keluarganya.
"Jembatan besi again," tulis akun @raf***.
"Jreng jrengg tertangkap kamera anda hahahah," timpal akun @raf***.
Baca Juga: Viral Bocah Pemulung Santap Makanan Bersama Kucing Liar, Warganet: Salut Masih Rela Berbagi
"Anak beban orang tua, ketangkep injek lehernya halal ini," kata akun @agu***.
"Gak ada otak anjirr," tulis akun @dob***.
"Ketangkep jangan kasih ampun Ndan @polres_jakbar @divisihumaspolri @yuri_mbeling," tulis akun @den***.
"@divisihumaspolri Tugas Lagi Pak ...," kata akun @_fa***.
Kontributor : Muhammad Indian Rais
Tag
Berita Terkait
-
Viral Video Wanita Bangga Pamer Akta Cerai, Katanya Pilih Menjanda daripada Punya Suami Engak Guna
-
Viral karena Yura Yunina, Siapa Sebenarnya Nama Asli Yura Yunita?
-
Viral di Media Sosial, Ayah Tiri yang Dilaporkan Rudapaksa Anak Yatim di Cilacap Sudah Diamankan Polisi
-
Siapa Nama Asli Yura Yunita? Viral di Twitter Gegara Yura Yunani
-
Viral Aksi Pria Paruh Baya Sembelih Ikan Harga Puluhan Juta, Ternyata Bukan Milik Cucunya, Melainkan Hanya Titipan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja