SuaraSumut.id - Peristiwa berdarah terjadi di salah satu warung di Kecamatan Gunung Sitember, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara (Sumut).
Pasalnya, seorang suami menikam istrinya. Korban berinisial SIS (52) ditikam pakai pahat oleh suaminya MKK (51) yang datang ke warung. Korban pun jatuh terkapar bersimbah darah dan akhirnya meninggal dunia.
"Terjadi kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang mengakibatkan kematian," kata Kapolres Dairi AKBP Wahyudi Rahman dikonfirmasi SuaraSumut.id, pada Senin (18/7/2022).
Wahyudi mengatakan, peristiwa bermula saat pelaku mendapati istrinya sedang main judi di dalam warung yang tidak jauh dari rumahnya, Sabtu 16 Juli 2022.
"Pelaku mendapati istrinya bermain kartu (judi) di warung milik RS yang berada di samping pasar malam," ujarnya.
pelaku menyuruh anaknya menjemput korban untuk pulang ke rumah. Mendengar permintaan suami yang disampaikan melalui anaknya, korban kemudian pulang ke rumah.
"Selang beberapa jam, korban kembali ke warung dan bergabung bersama beberapa laki-laki," kata Wahyudi.
Melihat istrinya kembali ke warung dan bercengkrama dengan laki-laki lain, pelaku naik darah. Ia kemudian ke rumah mengambil pahat.
"Pelaku menyimpan pahat di dalam kantong jaket yang dipakainya. Pelaku kembali menuju warung tersebut," jelasnya.
Baca Juga: Kampung Inggris di Jalan Cikoko Mulai Aktif Lagi
Sesampainya di warung, kata Wahyuid, pelaku melihat istrinya sedang mengobrol dengan beberapa laki-laki. MKK yang sudah gelap mata akhirnya melampiaskan emosinya.
"Saat itu pelaku pura-pura duduk dan memesan teh manis kepada pemilik warung. Namun, sebelum pesanannya datang, pelaku menghampiri korban dan langsung menikan leher korban menggunakan pahat sebanyak satu kali," ujarnya.
Puas melihat istrinya jatuh bersimbah darah, pelaku lalu pergi meninggalkan warung.
"Karena pelaku masih memegang pahat, warga dalam warung tidak berani menangkapnya," jelasnya.
Polisi yang mendapat laporan turun ke lokasi. Selanjutnya, korban dievakuasi ke rumah sakit. Selain itu, polisi melakukan pengejaran terhadap pelaku dan menangkapnya.
"Pelaku ditangkap hari Minggu (17/7/2022) di lokasi persembunyiannya tanpa ada perlawanan," katanya.
Berita Terkait
-
Panas Hati, Dedi Dores Tikam Selingkuhan Istri Berkali- kali Sampai Luka 21 Tusuk
-
Pemuda Ini Tikam Seorang Pria Lantaran Kepergok Asyik Berduaan dengan Kekasihnya di Kamar Hotel
-
Pria di Aceh Tamiang Tikam Ayah Tiri hingga Tewas, Begini Kronologinya
-
Suami di Malang Tikam Istri Gegara Ogah Cerai, Korban Menderita 9 Luka Tusukan
-
Di Bawah Pengaruh Alkohol, RR Tikam 2 Orang Warga Tanjung Laut Indah Sampai Tergeletak
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini