
SuaraSumut.id - Satu unit truk bermuatan kayu jatuh ke dalam jurang di Jalan Marsuse Nagori Sibaganding, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara (Sumut), Kamis (28/7/2022).
Peristiwa itu mengakibatkan sopir truk bernama Muhammad Syafi'i (44) warga Kecamatan Tanah Jawa, meninggal dunia.
"Korban berada dalam kabin ditemukan dalam keadaan meninggal dunia," kata Humas Kantor SAR Medan Sariman Sitorus kepada SuaraSumut.id.
Sariman mengatakan, insiden bermula saat korban mengemudikan truk dari arah Simalungun menuju Porsea.
Baca Juga: Kopda Muslimin Ditemukan Meninggal Dunia di Kendal, Diduga Bunuh Diri
Setibanya di lokasi, kata Sariman, truk yang dikemudikan korban tiba-tiba masuk ke jurang di sisi kiri.
"Pada pukul 05.45 WIB, polisi melaporkan kejadian tersebut ke Pos SAR Danau Toba untuk meminta bantuan SAR," ungkapnya.
Tim SAR yang mendapat laporan turun ke lokasi dan berupaya memotong kabin untuk mengeluarkan korban.
"Namun banyaknya tumpukan kayu yang dibawa menjadi salah satu kendala. Tim harus lebih berhati-hati, hingga saat ini proses evakuasi masih berlangsung," jelasnya.
Disinggung mengenai penyebab kecelakaan, Sariman mengatakan, hal ini masih dalam penyelidikan pihak berwajib.
Baca Juga: 4 Tips Mengatasi Perilaku Impulsive Buying buat Kamu yang Suka Khilaf
"Belum diketahui apa penyebab kejadian tersebut dan masih dalam tahap penyelidikan pihak kepolisian," katanya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bidan Jadi Sopir Ambulans: Kisah Heroik di Dairi Akibat Efisiensi Anggaran!
-
Regulasi Baru, Jalan Jitu: China Ubah Peta Perjalanan Mobil Otonom
-
Golkar Bicara Kemungkinan Beri Sanksi ke Anggota DPRD Sumut yang Diduga Cekik Pramugari
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
Gilang Gombloh Cerita Detik-Detik Ditabrak Truk di Cikarang
Tag
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Diisi Tokoh Top Dunia! Danantara Masih Mandul, Tajinya Belum Terlihat
-
Sosok Mbok Yem, 'Penjaga' Gunung Lawu dan Warungnya yang Legendaris
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
-
Beda Nasib Kakak Pascal Struijk: Main Tarkam Demi Bertahan Hidup
-
Juni 'Mengerikan' Menanti Prabowo: Beban Utang Jatuh Tempo Capai Rp 178 Triliun, Warisan Pandemi
Terkini
-
Bosan di Hari Rabu? Dapatkan Kejutan Seru dari DANA Kaget
-
Tiga Bacaan Doa Penglaris dalam Islam
-
Hilang Terseret Arus Sungai saat Bermain, Bocah di Deli Serdang Ditemukan Tewas
-
Telkomsel Gelar Program "Undi Undi Hepi", Hadiah Spektakuler
-
Kebakaran Tragis di Medan Renggut Nyawa 2 Korban, Jukir Rela Mati Demi Selamatkan Anak-anak!