SuaraSumut.id - PSMS Medan masih berburu sejumlah pemain baru meski kick-off Liga 2 rencananya bergulir pada 27 Agustus 2022.
Pelatih Kepala PSMS I Putu Gede mengatakan, ada sejumlah calon pemain baru akan segera merapat. Bahkan, kata Putu, calon pemain baru coba dipinjam dari sejumlah klub-klub Liga 1.
"Insya Allah ada. Iya (dari Liga 1). Kemungkinan Kamis udah datang," kata Putu kepada wartawan, Rabu (3/8/22).
"Yang kemarin kita ajukan ada 3 tim, PSIS Semarang, Bhayangkara FC dan terakhir Persija," sambungnya.
Putu menjelaskan, pihaknya akan kembali menggelar pemusatan latihan kembali pasca tim diliburkan usai menjuarai turnamen Edy Rahmayadi Cup 2022.
Ia mengaku, Supardi Nasir dan kawan-kawan akan kembali melakukan pemusatan latihan di daerah dataran tinggi, Berastagi, Karo serta mengagendakan sejumlah laga uji coba sebelum Liga 2 musim ini bergulir.
"Besok pagi sudah latihan lagi. Bahkan dalam waktu dekat, agenda kita akan kembali latihan ke Berastagi. Tak lain untuk meningkatkan VO2MAX para pemain," jelasnya.
"Kita mencoba menggelar sejumlah laga uji coba sebelum liga bergulir. Tiga kali atau mungkin lebih," katanya.
Disoal evaluasi pemain pasca turnamen Edy Rahmayadi Cup, Putu mengaku, masih akan melihat cuplikan video saat anak asuhnya bermain di turnamen kemarin.
Baca Juga: Kematian Pemimpin Al Qaeda Diharapkan Tidak Berdampak ke Indonesia
Berita Terkait
-
PSMS Medan Terus Berburu Pemain Jelang Kick-off Liga 2 2022
-
Karo United Tantang PSMS di Final Piala Edy Rahmayadi Cup
-
Karo United Jumpa PSMS Medan di Final Edy Rahmayadi Cup
-
PSMS Medan Mesti Bayar Restribusi Stadion Teladan, Bobby Nasution: Gak Bisa Slonong Boy
-
Bobby Nasution: PSMS Gunakan Stadion Teladan Wajib Bayar Retribusi
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana