SuaraSumut.id - Karo United memastikan menantang PSMS Medan di final piala Gubernur Sumut Edy Rahmayadi Cup 2022.
Laga final akan digelar di Stadion Teladan pada Jumat 29 Juli 2022 malam. Karo United melaju usai menang dari PSDS Deli Serdang dengan skor 3-1.
Asisten pelatih Karo United, Hermansyah mengatakan, pihaknya tidak melakukan persiapan istimewa menghadapi PSMS di laga final besok.
"Tidak ada persiapan yang istimewa, setiap laga kita anggap sama saja seperti kompetensi," katanya.
Disoal adakah pemain yang cedera jelang final, Hermansyah mengaku tak ada cedera dan tetap berusaha meraih kemenangan.
"Alhamdulillah, semua bagus. Bahkan yang cedera kemarin sepertinya sudah bisa main. Intinya kami tetap akan berusaha meraih kemenangan di setiap laga," katanya.
PSMS memuncaki klasemen akhir dengan menyapu bersih tiga laga babak penyisihan dengan koleksi 9 poin, disusul Karo United di peringkat kedua dengan poin 4 (1 menang, 1 seri, 1 kalah).
Partai final mempertemukan pemuncak klasemen dengan peringkat kedua antara PSMS kontra Karo United.
Turnamen Edy Rahmayadi Cup menjadi ajang pramusim tim-tim Sumatera Utara (Sumut) jelang dimulainya kompetisi Liga 2 2022.
Baca Juga: Napi dan Mahasiswa Jadi Pengedar Narkoba Ditangkap di Pekanbaru
Tiga tim memang akan mewakili Sumut di Liga 2 musim ini, yakni PSMS, Karo United dan PSDS.
Berita Terkait
-
Karo United Jumpa PSMS Medan di Final Edy Rahmayadi Cup
-
PSMS Medan Mesti Bayar Restribusi Stadion Teladan, Bobby Nasution: Gak Bisa Slonong Boy
-
Bobby Nasution: PSMS Gunakan Stadion Teladan Wajib Bayar Retribusi
-
Pemkot Medan Izinkan Karo United dan PSMS Bermarkas di Stadion Teladan
-
Laga PSMS vs Gumarang FC Batal, Ada Apa?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat