SuaraSumut.id - Vaksinasi Covid-19 untuk anak kelompok usia 6-11 tahun di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) hingga Jumat (12/8/2022) sudah mencapai 85,26 persen dari total sasaran 1.616.233 anak.
"Untuk dosis pertama sudah 85,26 persen," kata Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (P2PM) Dinas Kesehatan Sumut, dr Nora Nasution melalui keterangan tertulisnya, dikutip dari Antara, Sabtu (13/8/2022).
Sementara yang mendapatkan vaksinasi dosis kedua sudah 72,44 persen dari target sasaran vaksinasi anak di Sumut.
Nora menyebutkan dari 33 kabupaten/kota yang melaksanakan vaksinasi anak tersebut, baru Kabupaten Samosir, Tapanuli Utara, Toba dan Sibolga yang cakupan vaksinasinya sudah 100 persen.
"Sementara cakupan terendah adalah Kota Medan dengan persentase 65,71 persen," ujarnya.
Secara keseluruhan, kata dia, warga Sumatera Utara yang sudah divaksinasi hingga dosis ketiga mencapai 3.528.408 jiwa dari target sasaran vaksinasi 14.799.361 orang.
"Secara persentase sekitar 35,88 persen warga Sumut yang sudah divaksinasi dosis lengkap," katanya.
Sementara yang mendapatkan vaksinasi dosis kedua sebanyak 9.538.395 orang atau sekitar 64,45 persen dari target sasaran vaksinasi.
Kemudian, untuk vaksin dosis pertama telah menjangkau 11.147.423 orang atau 75,32 persen dari total jumlah penduduk penerima vaksin. (Antara)
Berita Terkait
-
Razia Kos-kosan dan Kafe di Medan Selayang, Petugas Temukan Penghuni Kos Positif Narkoba
-
Garena Rayakan Ulang Tahun Free Fire ke-5 di Medan, Berikut Acaranya
-
Perayaan Hungry Ghost Festival di Medan
-
Pembunuh Siswa SD Dalam Kelas di Deli Serdang Ditangkap
-
Ratusan PMI Tujuan Kamboja Diamankan di Bandara Kualanamu Deli Serdang
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Layanan Pegadaian Hadir di Mandrehe Nias Barat
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini