SuaraSumut.id - Tim gabungan BNN Sumatera Utara (Sumut) merazia sejumlah kafe dan kos-kosan di kawasan Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan, Jumat (12/8/2022) malam. Mereka yang terjaring dan diketahui positif narkoba digelandang ke kantor BNN.
Selain BNN Sumut, razia tersebut diikuti seluruh instansi terkait. Mulai dari Satpol PP Kota Medan, Dinas Sosial Kota Medan, Dinas Kesehatan, Polsek Sunggal, Koramil 07/MT, dan pihak Kecamatan Medan Selayang.
Camat Medan Selayang, Viza Pandhana mengatakan, selain menyasar penyakit masyarakat, razia tersebut juga berfungsi untuk pendataan penghuni kos-kosan di daerah tersebut.
"Sasaran dari kegiatan ini adalah rumah kos-kosan dan kafe yang berada di wilayah Kecamatan Medan Selayang. Dalam kegiatan ini dilakukan tes narkoba dan kesehatan kepada penghuni kos-kosan dan pengunjung kafe. Beberapa orang penghuni kos didapati positif narkoba," ujar Camat Medan Viza Pandhana, dalam keterangannya Sabtu (13/8/2022).
Lokasi yang dirazia, yakni kafe di Jalan Bunga Wijaya Kusuma, Kelurahan Padang Bulan Selayang ll, kos-kosan di Jalan Sei Belutu Kelurahan Padang Bulan Selayang dan Jalan Sempurna Kelurahan Tanjung Sari.
Petugas mengetes urine para penghuni kos-kosan. Sejumlah orang ditemukan positif menggunakan narkoba.
"Mereka yang terbukti menggunakan narkoba ini dibawa ke Kantor BNN Provinsi Sumatera Utara," terangnya.
Tes narkoba terhadap penghuni kos-kosan ini, lanjutnya, merupakan salah satu upaya langkah pencegahan, penyebaran, dan penyalahgunaan narkoba yang mengakibatkan terganggunya keamanan dan ketertiban umum.
Kontributor : Budi warsito
Baca Juga: Pemkot Medan Diminta Gencarkan Sosialiasi Vaksinasi Anak
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Motor Matic Paling Nyaman & Kuat Nanjak untuk Liburan Naik Gunung Berboncengan
- 5 Mobil Bekas yang Perawatannya Mahal, Ada SUV dan MPV
- 5 Perbedaan Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia yang Sering Dianggap Sama
- 5 Mobil SUV Bekas Terbaik di Bawah Rp 100 Juta, Keluarga Nyaman Pergi Jauh
- 13 Promo Makanan Spesial Hari Natal 2025, Banyak Diskon dan Paket Hemat
Pilihan
-
Senjakala di Molineux: Nestapa Wolves yang Menulis Ulang Rekor Terburuk Liga Inggris
-
Live Sore Ini! Sriwijaya FC vs PSMS Medan di Jakabaring
-
Strategi Ngawur atau Pasar yang Lesu? Mengurai Misteri Rp2.509 Triliun Kredit Nganggur
-
Libur Nataru di Kota Solo: Volume Kendaraan Menurun, Rumah Jokowi Ramai Dikunjungi Wisatawan
-
Genjot Daya Beli Akhir Tahun, Pemerintah Percepat Penyaluran BLT Kesra untuk 29,9 Juta Keluarga
Terkini
-
Bencana Alam Sumut: 209 Orang Luka-Luka, 60 Masih Hilang!
-
224 Desa di Aceh Belum Teraliri Listrik, Ini Kata Menteri Bahlil
-
Konektivitas Aceh Mulai Pulih, Kementerian PU Janjikan Jembatan Permanen Usai Fase Darurat
-
Jembatan Krueng Tingkeum Akhirnya Dibuka Lagi, Denyut Nadi Ekonomi Bireuen Aceh Berangsur Pulih
-
Tentara Bubarkan Aksi Massa Bawa Bendera GAM di Lhokseumawe, Ini Kata Kapuspen TNI