
SuaraSumut.id - Presiden Indonesia ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memuji pelaksanaan upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kuala Lumpur yang khidmat, tertib dan tidak ada kesalahan.
"Kalau saya diminta menyampaikan kesan, pertama-tama kesan saya itu adalah upacara tadi bagus. Bagus karena khidmat, tertib tidak ada kesalahan," kata Susilo Bambang Yudhoyono saat mengikuti syukuran HUT ke-77 Kemerdekaan RI di KBRI Kuala Lumpur, Rabu (17/8/2022).
Menurutnya, upacara yang baru diikutinya tersebut tetap berkesan megah, meskipun tempat pelaksanaannya tidak terlalu luas.
"Tapi ini betul-betul membanggakan. So, selamat!" kata SBY.
Baca Juga: Video Viral Bintang Juventus Danilo Beri Ucapan Selamat Hari Kemerdekaan RI: Pesan Spesial, Merdeka!
Upacara peringatan Hari Kemerdekaan hanya satu kali dalam setahun. Namun, ia mengatakan, kalau diselenggarakan seperti yang baru saja dilaksanakan tentu semua harus bersyukur dan bangga.
Menurut dia, berjalan dengan baiknya upacara tersebut tentu tidak terlepas dari kepemimpinan duta besar dan juga kerja keras dari mereka yang ahli dalam upacara militer, yakni jajaran TNI dan Polri di KBRI Kuala Lumpur yang ikut membantu.
"Saya justru ingin mengucapkan terima kasih. Karena saya beserta delegasi, termasuk tim bola voli LavAni diizinkan untuk ikut merayakan Hari Kemerdekaan di Kedutaan Besar yang kita banggakan ini," ujar SBY sebelumnya.
Upacara peringatan HUT RI di KBRI Kuala Lumpur yang dimulai sekitar pukul 09.30 waktu setempat itu diikuti oleh staf kedutaan besar, sejumlah pelajar dan perwakilan Warga Negara Indonesia yang ada di Kuala Lumpur.
Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia untuk Malaysia Hermono bertindak sebagai inspektur upacara, sedangkan Atase Pertahanan KBRI Kuala Lumpur Kolonel Kav. Guruh Prabowo Wirajati menjadi komandan upacara.
Baca Juga: Terungkap, Ide Penggunaan Baju Daerah di HUT ke-77 RI Datang dari Presiden Joko Widodo
Sementara itu, yang bertugas mengibarkan bendera Merah Putih yakni Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang merupakan 10 pelajar dari Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIKL).
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Usai Ditemui Prabowo, PSI Berharap Megawati Bisa Bertemu dengan Jokowi dan SBY
-
SBY Beri Nasihat Sebelum Tarif Trump Bikin IHSG Anjlok, Netizen Tunggu Petuah Jokowi
-
Kunjungan Didit Disebut Tidak Bisa Mewakili Kepentingan Megawati, SBY dan Jokowi
-
SBY Sanjung Strategi Presiden Prabowo Hadapi Tarif Trump: Tepat dan Hati-Hati!
-
Ini Kata AHY Soal Peluang Pertemuan Prabowo, SBY dan Megawati Usai Lebaran
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Ong Kim Swee Sudah Hubungi Saddil Ramdani, Persib Ditikung Persis Solo?
-
Prediksi Persis Solo vs Persita Tangerang: Momentum Pasukan Laskar Sambernyawa
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
Terkini
-
Tas dan Serpihan Mobil Terjun ke Sungai Pakpak Bharat Sumut Ditemukan
-
Bobby Nasution Ganti Pola Pemberian Bantuan untuk Rumah Ibadah
-
Lindungi Pekerja Migran, Abdul Kadir-Bobby Nasution akan Dirikan Sekolah Vokasi di Sumut
-
Pria di Labusel Cabuli 3 Remaja, 1 Korban Hamil
-
Penembak Remaja hingga Tewas Saat Tawuran di Medan Serahkan Diri ke Polisi