SuaraSumut.id - Tarif angkutan umum di Terminal Tipe A, Batoh, Banda Aceh, naik menyusul kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).
Salah seorang penjual tiket bernama Yofi mengaku, tarif angkutan umum terpaksa dinaikkan 20 persen untuk jarak 300 kilometer.
"Sebelumnya jarak Banda Aceh-Meulaboh Rp 120 ribu, sekarang Rp 140 ribu. Sedangkan L300 sebelumnya Rp 100 ribu menjadi Rp 120 ribu," katanya melansir Antara, Senin (5/9/2022).
Ia mengatakan, kenaikan tarif angkutan tersebut mulai berlaku sejak Minggu.
"Kami menaikkan sedikit karena BBM naik. Kalau tidak dinaikkan, tidak cocok (biaya perjalanan dengan biaya bensin) sehingga tidak bisa berangkat," katanya.
Kenaikan tarif tersebut bersifat sementara. Pasalnya, pihaknya belum menerima surat edaran dari pemerintah.
Penjual tiket lainnya bernama Ubay mengaku telah menaikkan tarif angkutan umum baik, laut, darat, maupun udara.
"Kita naikkan tarif angkutan umum sesuai dengan ketentuan batas atas, boleh dinaikkan saat penumpang membludak dan juga kondisi hari ini BBM naik," katanya.
Meskipun pemerintah dan Organisasi Angkutan Darat (Organda) belum mengumumkan tarif terbaru, pengusaha angkutan umum bisa menaikkan dengan memperhatikan batas atas skema tarif angkutan umum.
Baca Juga: Ini Alasan Kejagung Kembalikan Berkas Perkara Kelima Tersangka Pembunuhan Brigadir J
"Misalnya L300 non-AC batas bawahnya Rp 100 ribu dan batas atasnya Rp 120 ribu. Maka kita naikkan sesuai skema tarif batas atas, tidak boleh melebihi itu," katanya.
Tag
Berita Terkait
-
Viral Kritik Pedas Seorang Pria Soal Kenaikan Harga BBM: Innalillahi, Rakyat Cuma Dianggap Beban Negara
-
Demonstrasi Mahasiswa Menolak Harga BBM Naik di Palembang Sempat Bubar Karena Diguyur Hujan
-
Mahasiswa Batam Tolak Kenaikan Harga BBM di Depan Kantor DPRD: Kecewa Wakil Rakyat Tak Bersuara
-
Harga BBM Subsidi Naik, Pemprov DKI Berupaya Tekan Potensi Kenaikan Harga Kebutuhan
-
Dampak Kenaikan BBM, Harga Tiket Kapal Batam-Belakangpadang Jadi Rp20.000
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati