SuaraSumut.id - Penemuan mayat seorang pria yang telah membusuk menggegerkan warga Kelurahan Kartini, Kecamatan Binjai Kota, Kota Binjai, Sumatera Utara (Sumut).
Mayat itu ditemukan di lantai dua rumahnya pada Senin (12/9/2022). Penemuan mayat membusuk itu berawal dari kecurigaan masyarakat.
Warga sekitar resah karena sudah beberapa hari mencium aroma bau tidak sedap dari sekitar lokasi rumah tersebut. Kemudian warga memberitahukan hal tersebut kepada pihak Kelurahan Kartini.
“Awalnya Kepling memberitahukan hal ini ke saya. Mendapat informasi itu, kemudian kami melakukan pengecekan di lokasi dan menghubungi pihak kepolisian,” kata Lurah Kartini, Erwin Lubis, dikutip dari Digtara.com - jaringan Suara.com.
Polisi yang turun ke lokasi langsung mendobrak pintu rumah tersebut. Lantas, petugas menemukan sesosok jenazah pria dengan posisi telungkup dengan kondisi sudah membusuk.
“Kondisi mayat sudah membusuk dan mengeluarkan cairan. Belum diketahui apa penyebab kematiannya,” bebernya.
Dari informasi, diketahui korban bernama Jhon Saban (50). Dia tinggal seorang diri di rumah lantaran keluarga lainnya yang berada di luar kota.
“Dia ini tinggal sendirian, keluarganya ada yang di luar kota, seperti Jakarta,” kata warga sekitar.
Baca Juga: Geger Temuan Tulang Belulang Tengkorak Perempuan di Binjai, Polisi Turun Tangan
Berita Terkait
-
Polisi Ringkus 3 Pengecer Sabu Jaringan Aceh-Binjai, Barbuk 104 Gram Sabu
-
Lagi, Polisi Tangkap 1 Anggota Geng Motor yang Konvoi Merampok Bawa Clurit di Binjai
-
Siswa SD Ditemukan Tewas di Aliran Sungai Binjai
-
Polisi Gelar Patroli Keliling Buru Geng Motor di Binjai
-
Cipayung Plus Binjai Apresiasi Kapolri Terkait Penahanan Ferdy Sambo
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana