SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution menerima penghargaan dari Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati.
Penghargaan diberikan sebagai bentuk apresiasi atas keberhasilan Pemkot Medan dalam menyusun dan menyajikan laporan keuangan tahun 2021 dengan baik dan jelas, sehingga mendapat opini WTP dari BPK RI Perwakilan Sumut.
Penghargaan diserahkan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi didampingi Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan RI Provinsi Sumut Heru Pudyo Nugroho.
"Berkat kerja keras yang kita lakukan dalam menyusun dan menyajikan laporan keuangan tahun 2021, Kota Medan kembali menerima penghargaan dari Kementerian Keuangan. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada Pemerintah Daerah karena Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) berhasil meraih predikat opini WTP dari BPK Perwakilan Sumut," kata Bobby dalam keterangan tertulis, Jumat (4/11/2022).
Bobby mengatakan, penghargaan dari Menteri Keuangan ini merupakan yang kedua kalinya diraih setelah LKPD tahun 2020 dan 2021 mendapatkan predikat opini dari BPK Perwakilan Sumut.
"Tentunya ini menjadi motivasi bagi seluruh OPD di lingkungan Pemkot Medan untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat sehingga capaian ini dapat terus dipertahankan," harap Bobby.
Selain Kota Medan, Menteri Keuangan juga memberikan penghargaan kepada sejumlah kabupaten dan kota lainnya di Sumut karena LKPD-nya tahun 2021 mendapatkan opini WTP dari BPK Perwakilan Sumut, yakni Kabupaten Batubara, Kabupaten Deli Serdang, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Kabupaten Serdang Bedagai serta Kabupaten Karo.
Kemudian Kabupaten Nias, Kabupaten Nias Barat, Kabupaten Tapanuli Tengah, Kabupaten Padang Lawas, Kabupaten Pakpak Bharat, Kota Gunungsitoli, Kota Sibolga, Kota Tebing Tinggi, Kota Padangsidimpuan dan Kota Pematangsiantar.
Kemudian, Menteri Keuangan juga menyerahkan plakat dan penghargaan kepada Pemerintah Daerah yang berhasil meraih 5 kali WTP berturut-turut sampai dengan tahun 2021.
Baca Juga: Perbatasan Jakarta Masih Bermasalah, Banyak Warga Selama Ini Salah Alamat dalam Dokumen Kependudukan
Tag
Berita Terkait
-
Meriahkan Gemes 2022, Wali Kota Bobby Nasution Datangkan 4 Negara Tetangga dan 10 Provinsi
-
Bobby Nasution Singgung Premanisme Palak UMKM di Medan
-
Bobby Nasution Dampingi Teten Masduki Resmikan Pos Bloc Medan
-
Pimpin Upacara Sumpah Pemuda, Bobby Nasution Kenakan Pakaian Batak Toba, Sampaikan Pesan Ini
-
Wali Kota Bobby Nasution Minta Pejabat Medan Sisihkan Rp 500 Ribu untuk Stunting
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Bupati Aceh Timur Copot Kepala BPBD Gegara Data Korban Banjir Lamban
-
Tips Perawatan Sepeda Lipat agar Awet dan Tetap Nyaman Digunakan
-
6 Rekomendasi Sepeda untuk Remaja: Nyaman dan Sesuai Kebutuhan Aktivitas
-
Polisi Curi Motor Polisi di Polresta Deli Serdang, Kini Ditangkap Polisi
-
7 Merek Mobil Bekas dengan Spare Part KW Paling Mudah Dicari