SuaraSumut.id - Perkelahian maut antara dua orang pria terjadi di Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut).
Akibatnya seorang pria berinisial KT (39) tewas terkapar di pinggiran sungai dengan kondisi pisau masih menancap di pinggangnya.
Sementara lawannya RB (37) juga terkapar setelah mengalami luka di bagian selangkangannya dan kini menjalani perawatan di rumah sakit.
"Perkelahian maut ini bermula ketika korban datang hendak menggadaikan satu unit handphone," kata Kasi Humas Polres Binjai Iptu Junaidi kepada SuaraSumut.id, Rabu (23/11/2022).
Dirinya mengatakan saat hendak menggadaikan handphone, korban terlibat cekcok mulut dengan teman-temannya, hanya karena persoalan sepele yakni 'uang rokok' bila berhasil menggadai ponsel korban.
"Pelaku yang melihat korban terlibat cekcok mulut, lalu menegur korban dengan berkata sok kali mulutmu, kupukul kau nanti," ucap Junaidi.
Perkataan RB malah membuat korban naik pitam. Keduanya lalu sepakat mengakhiri keributan dengan berkelahi.
"Ketiga temannya mencoba melerai, tapi keduanya bersikeras untuk terus berkelahi, korban saat itu menggunakan pisau," jelasnya.
Warga sekitar mendengar kalau ada penemuan jasad laki-laki terkapar di pinggir sungai, dengan pisau menancap di bagian pinggang mayat.
Baca Juga: Samai Rekor Gol Milik Thierry Henry, Olivier Giroud Sesumbar: Titi, Awas Aku Datang!
Polisi yang mendapat informasi ini kemudian turun ke lokasi dan mengevakuasi mayat ke rumah sakit, lalu kemudian melakukan penyelidikan lebih lanjut.
"RB juga mengalami luka sayatan di area kemaluan dan menjalani perawatan di rumah sakit," jelasnya.
Kasus ini sudah ditangani Satreskrim Polres Binjai. Polisi turut mengamankan barang bukti satu buah pisau.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Bangunan Lapas Cianjur Roboh Akibat Gempa, Balita Tewas Tertimpa Reruntuhan
-
Avanza Remuk Usai Seruduk Truk Parkir di Jalan Pasaman Barat, Sopir Tewas
-
HP Dibawa Kabur Pelaku, Kronologi Sopir TransJakarta Tewas Ditusuk saat Mau Pulang ke Rumah
-
HP Sopir TransJakarta di Ciracas Dibawa Kabur Pembunuhnya, Randi Tewas di Tangan Perampok?
-
Ribut di Jalanan, Sopir TransJakarta Tewas Ditusuk Pria Misterius di Ciracas Jaktim
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional