Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Sabtu, 17 Desember 2022 | 12:13 WIB
Ilustrasi Densus 88. [Antara/Rony Muharrman]

SuaraSumut.id - Densus menggeledah kediaman seorang terduga teroris berinisial IS alias Ono (43) di Kecamatan Tebing Tinggi, Sumatera Utara (Sumut).

Kepala Bagian Bantuan Operasi Densus 88 Kombes Aswin Siregar mengatakan, pihaknya menemukan pedang hingga anak panah.

"Barang yang disita yaitu tiga tas ransel, karpet pelindung tas hujan, satu buah pedang, handphone, satu busur panah dan tujuh buah anak panah," katanya Sabtu (17/12/2022).

Diketahui, terduga teroris IS ditangkap di sebuah bengkel di wilayah Tebing Tinggi pada Jumat (16/12/2022).

Baca Juga: Gabriel Batistuta Senang Rekor Piala Dunianya Disalip Lionel Messi: Dia Bukan Alien

Penangkapan dilakukan oleh Tim Detasemen Khusus Satuan Tugas Wilayah Sumatera Utara (Densus Satgaswil Sumut) dan Direktorat Intelijen dan Keamanan (Ditintelkam) Polda Sumut.

Selanjutnya IS dan barang bukti telah dibawa ke Mapolda Sumut guna penyelidikan lebih lanjut.

Load More