SuaraSumut.id - Pemain PSMS Medan kembali menjalani tes fisik usai libur panjang pasca tragedi Kanjuruhan. Latihan tersebut dilakukan untuk menghadapi lanjutan Liga 2 Indonesia yang menurut rencana mulai bergulir Januari 2023.
Pelatih fisik PSMS Medan, Rifqi Hadiyanto mengatakan, tes fisik tersebut dilakukan sebagai data awal untuk menentukan program-program latihan selanjutnya yang akan diberikan kepada pemain.
Hal itu perlu dilakukan, mengingat pemain sudah lama liburan dan kembali ke daerahnya masing-masing, walau tim pelatih mengingatkan pemain tetap berlatih mandiri selama libur.
"Karena kita kumpul lagi setelah libur panjang, jadi kita harus mencari data awal lagi. Karena di situ perlu sebagai patokan untuk membuat program salah satunya di kondisi fisik, dilihat kebugarannya, dilihat semuanya dan nanti angkanya akan kelihatan sehingga mana-mana saja yang perlu ditingkatkan," ucapnya, Senin (19/12/2022).
Baca Juga: Semen Padang FC Minta Liga 2 Digelar Tandang Kandang dan Dihadiri Penonton
Rifqi menyebut ada tiga parameter atau instrumen yang diterapkan ke Joko Susilo dan kawan-kawan, yakni bleep test, Illinois test serta lari 20 meter.
"Tes itu untuk melihat anak-anak banyak gerak tidak selama libur. Bisa dibilang tes ini untuk mengukur tingkat kebugaran dan kondisi mereka," katanya.
"Untuk hasil datanya belum bisa didapat sekarang karena ada rumusnya. Jadi kemungkinan 1 atau 2 hari lagi untuk hasilnya. Setelah itu hasil dari tes ini akan di implementasikan untuk membuat program latihan yang akan datang," katanya. (Antara)
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Viral Remaja Wanita Diculik Kawanan Bersenpi di Labura Sumut, Minta Tebusan Rp 400 Juta, 3 Pelaku Ditangkap
-
Lari ke Aceh, Pelaku yang Buang Mayat Wanita dalam Tas di Karo Ditangkap
-
Polres Labusel Launching Gugus Tugas Ketahanan Pangan
-
Seniman Luncurkan NFT Bobby Nasution, Bangkitkan Seni Digital Sumatera Utara
-
Polres Labusel Pergoki Maling Sawit Miliki Sabu