SuaraSumut.id - Satu unit bus yang membawa puluhan wisatawan asal Malaysia terperosok ke dalam lubang bekas galian di Jalan Hindu Medan, Rabu (28/12/2022).
Kejadian ini sempat mengakibatkan kemacetan di sekitar lokasi. Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa itu.
"Kejadiannya sekitar pukul 10.00 WIB," kata Pengacara Publik LBH Medan Maswan Tambak kepada SuaraSumut.id.
Bus terperosok berada persis di depan kantor LBH Medan. Sesaat setelah terperosok ke dalam bekas galian proyek drainase, sejumlah wisatawan asal Malaysia pun turun dari bus.
Baca Juga: Waduh, Cara Amanda Manopo dan Putri Anne Pakai Barang Branded Dibandingkan
"Warga yang melihat membantu mengevakuasi bus dengan mendorongnya," ungkap Maswan.
Si sekitar lokasi memang sedang terjadi perbaikan jalan. Proses pengerjaan proyek ini juga membuat warga sekitar mengeluh.
"Masyarakat terdampak sekitar proyek juga menyampaikan keluhan ke LBH Medan atas debu, kemacetan, terputusnya jaringan pipa air PDAM dan potensi kecelakaan bagi pejalan kaki dari penyempitan jalan pengerjaan proyek," ungkapnya.
Banyak juga pedagang yang merugi besar karena terpaksa menutup tempat usaha saat dilakukan penggalian dan pengecoran drainase.
"LBH Medan menilai proyek ini terkesan asal dan tanpa pengawasan yang ketat dari Dinas PU Pemko Medan akan potensi dampak yang ditimbulkan terhadap pengguna jalan dan masyarakat sekitar proyek," ujarnya.
Baca Juga: Jejak Kontroversial Wasit Ryuji Sato, Pernah Bikin Sepatu Xavi Hernandes Melayang
Oleh sebab itu, LBH Medan meminta kepada Pemko Medan untuk segera menyelesaikan proyek dan mengatasi ketidaknyamanan ini.
Berita Terkait
-
Nestapa Malaysia di Balik Suksesnya Naturalisasi Dean James ke Timnas Indonesia
-
Denda Rp900 Juta! Konten TikTok Radio Ini Picu Amarah MCMC Malaysia
-
Malaysia Keluarkan Peringatan Travel ke Thailand Selatan Usai Serangan Bom
-
Bantah Isu Pecah Kongsi dengan Rico Waas, Bobby Nasution Salahkan OPD
-
Ferdy Druijf Kesal Diklaim Punya Darah Malaysia: Haruskah Saya Tes DNA?
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Ngegaspol, Naik Tinggi Lagi Hari Ini
-
Rahasia Mudik Lebaran Lancar: Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Online Tanpa Ribet!
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
Terkini
-
Bobby Nasution soal Kadis Pariwisata Sumut Ditahan Kasus Korupsi: Kalau Salah Ya Ditahan
-
Festival Nommensen 2025, Effendi Simbolon: Memberikan Dampak Positif untuk Semua
-
Curi Motor Pendeta di Medan, Acil Ditembak Polisi
-
Harta Kekayaan Zumri Sulthony, Kadis Pariwisata Sumut yang Ditahan soal Korupsi Penataan Situs Benteng Putri Hijau
-
Eks Kabagbinopsnal Polda Sumut Gugat Kapolri dan Kapolda