SuaraSumut.id - Terminal Amplas telah diresmikan penggunaannya oleh Presiden Jokowi pada Kamis (9/2/2023). Diharapkan Terminal Tipe A ini dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi penumpang bus.
Penekanan tombol sirine dan penandatanganan prasasti oleh Jokowi menjadi tanda secara resmi Terminal Amplas beroperasi. Selain Terminal Amplas, Jokowi juga meresmikan Terminal Tanjung Pinggir, Kota Pematangsiantar.
Jokowi berharap, kedua terminal ini dapat mendorong serta meningkatkan budaya menggunakan transportasi umum seperti bus di kalangan masyarakat.
"Kami berharap setelah diresmikan maka kedua terminal sebagai fasilitas publik memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," kata Jokowi dalam keterangan tertulis.
Menurut Jokowi, kedua terminal ini harus menyiapkan fasilitas yang baik, bersih dan nyaman bagi penumpang. Artinya berikan pelayanan dan fasilitas terbaik untuk penumpang.
"Berikan pelayanan dan fasilitas terbaik agar penumpang nyaman. Jangan seperti terminal masa lalu yang kotor dan banyak preman. Jika itu masih terjadi, siapa yang akan mau naik bus," ungkapnya.
Dijelaskan Jokowi, kemacetan saat ini tidak hanya terjadi di Jakarta tetapi hal yang sama terjadi di sejumlah kota besar seperti Bandung, Surabaya, Medan, Makassar dan lainnya.
Tentunya ini harus menjadi perhatian bersama. Oleh karena itu, diperlukan pengembangan dan penggunaan transportasi massal di kota-kota besar seperti bus sekaligus mengurangi ketergantungan terhadap kendaraan pribadi.
"Sebagai contoh, di Jakarta sudah ada Moda Raya Terpadu (MRT) dan Lintas Raya Terpadu (LRT). Bahkan tak lama lagi kereta cepat antar kota selesai, seperti Jakarta-Bandung. Mulai sekarang, kita harap kota-kota besar lainnya dapat berpikir ke arah MRT dan LRT dan moda transportasi massal lainnya," ungkapnya.
Dalam kesempatan itu, Wali Kota Medan Bobby Nasution berharap kedua terminal ini khususnya Terminal Amplas dapat memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi masyarakat.
"Dengan diresmikannya terminal ini, mudah-mudahan terminal ini dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat khususnya masyarakat Kota Medan dalam menggunakan transportasi massal. Silakan masyarakat gunakan terminal kita yang sudah bagus dan nyaman. Mari kita jaga bersama dan tertib demi kenyamanan kita semua," harapnya.
Sementara itu salah satu mandor Perusahaan Oto(PO) Bus, Edison Situmeang mengungkapkan kondisi terminal Amplas kini jauh lebih baik dan modern. Saat ini terminal Amplas sudah seperti bandara Kualanamu. Namun dirinya berharap Terminal Amplas yang baru ini dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi penumpang.
"Saya Berharap Terminal Amplas yang baru ini dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi penumpang. Karena jika kenyamanan dan keamanan tidak didapatkan maka penumpang akan enggan ke terminal Amplas," kata Edison Situmeang yang merupakan mandor PO Bus PT Rapi.
Menurut Edison Situmeang, pada prinsipnya pihaknya setuju dengan kebijakan Pengelola terminal Amplas dimana Keberangkatan dan Penurunan Penumpang harus dilakukan di terminal Amplas.
"Kita setuju dengan kebijakan keberangkatan dan penurunan penumpang dilakukan di Terminal Amplas, namun pengelola harus dapat segera menyelesaikan tempat loket yang belum selesai, agar masing masing - masing PO bus dapat meletakkan loketnya," Ujar Edison.
Berita Terkait
-
Momen Presiden Jokowi Makan Durian Bersama Ketua Nahyan di Medan
-
Cek Fakta: Presiden Jokowi Marah-marah dan Sanksi Klub yang Tidak Kirim Pemain ke Timnas, Benarkah?
-
HPN, Jokowi Ingatkan Media Massa Jaga Pemilu Jurdil
-
Heru Budi Sebut 3 Nama Calon Sekda DKI Jakarta Sudah Dikirim ke Presiden, Keputusan di Tangan Jokowi
-
Tanggapi Pernyataan Grace Natalie, Refly Harun Sebut FPI dan HTI Korban Politik Pemerintahan Jokowi
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat