SuaraSumut.id - Mayat wanita ditemukan di Desa Mandrowe, Kecamatan Siduaori, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara (Sumut). Mayat wanita ini ditemukan tanpa kepala.
Korban yang diketahui berinisial SL (60) ditemukan pada Sabtu 18 Februari 2023 malam. Polisi menyebut wanita itu diduga korban pembunuhan. Saat ini polisi sedang melakukan penyelidikan untuk menangkap pelaku.
"Benar telah ditemukannya mayat wanita dengan kondisi tanpa kepala," kata Kapolres Nias Selatan AKBP Reinhard H Nainggolan dikonfirmasi suarasumut.id Minggu (19/2/2023).
Awalnya polisi mendapatkan laporan dari kepala desa setempat terkait penemuan mayat wanita di areal perladangan. Polisi kemudian turun ke lokasi untuk melakukan olah TKP.
Dari pemeriksaan saksi-saksi terungkap jika sebelum ditemukan tewas korban pamit kepada suaminya untuk membersihkan ladang yang sedang ditanami Kapulaga.
"Selanjutnya suami korban atas nama Talihuko Hulu, pergi ke pasar yang bertempat di Desa Hilizalulu, " ucapnya.
Reinhard menyebut suami korban kembali ke rumah dan tidak mendapati korban di rumahnya. Merasa ada yang tidak beres, suami korban meminta tiga orang warga lainnya untuk membantu mencari korban.
"Pada malam hari tiga orang saksi telah mendapati korban yang sudah tidak bernyawa dalam kondisi terlentang dan kepala korban hilang (tidak ditemukan)," katanya.
Hasil olah TKP, kata Reinhard, korban tewas diduga karena dibunuh. Berdasarkan keterangan saksi -saksi yang menemukan korban pertama kalinya juga bahwa tidak menemukan bercak darah.
Baca Juga: Seksinya Tyna Ratu yang Ngaku "Mbak LPSK" Berbaju Menerawang, Tolak Cowok Bermodal "Itu" Doang
"Mengingat kondisi kepala korban yang dipenggal maka dugaan para saksi korban dibunuh tidak di lokasi penemuan mayat namun di lokasi lain," ungkapnya.
"Hasil koordinasi dengan beberapa saksi serta masyarakat bahwa korban juga tidak memiliki riwayat permasalahan sebelumnya dengan keluarga maupun orang lain," jelasnya.
Jenazah korban juga dibawa ke Rumah Sakit Thomson Gunung Sitoli untuk kepentingan autopsi.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Heboh Penemuan Mayat Tanpa Identitas di Pasar Raya Padang, Membusuk Dalam Gulungan Karpet
-
Fakta-fakta Penemuan Mayat Diduga Kader PDIP di Jaksel, Penyebab Kematian Masih Diselidiki
-
Heboh! Penemuan Mayat Pria Tanpa Identitas Penuh Luka di Dawuan Timur Karawang, Polisi Jelaskan Ini
-
Heboh Penemuan Mayat Pria Lansia yang Tewas di Hotel OYO Jakarta Barat
-
Geger Penemuan Mayat Perempuan 17 Tahun tanpa Busana di Aliran Sungai, Bu RW Ungkap Fakta Ini
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati