SuaraSumut.id - Sebanyak 20 kapal patroli milik Polri, TNI, Basarnas serta 80 personel gabungan siaga selama gelaran F1 Powerboat di Balige, Kabupaten Toba, Sumatera Utara.
Karo Ops Polda Sumut Kombes Pol Togi mengintruksikan agar seluruh kapal patroli itu menempati posisi sesuai koordinat yang telah ditentukan untuk melaksanakan pengamanan.
"Hasil pengecekan semua kapal patroli sudah tepat berada di posisi ploting. Seluruh personel sudah mengetahui tugas dan tanggung jawab pada saat berada di ploting," kata Togi dalam keterangan tertulis, Kamis (22/2/2023).
Togi mengatakan, kapal patroli yang disiagakan untuk melakukan pengamanan Perairan Danau selama gelaran F1 Powerboat berlangsung.
"Diharapkan kapal-kapal patroli dapat memberikan rasa aman kepada wisatawan saat berkunjung ke Danau Toba," ungkapnya.
Aktivitas masyarakat dipastikan tetap berjalan
Sebelumnya, Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak mengatakan, aktivitas masyarakat dipastikan tetap berjalan selama gelaran F1 Powerboat.
"Masyarakat di Balige dan sekitarnya jangan khawatir, kami pasti akan memfasilitasi kebutuhan," kata Panca.
Dirinya mengatakan Polda Sumut bersama Polres Toba dan Dishub Toba akan melakukan rekayasa arus lalu lintas saat dimulainya F1 Powerboat. Selain itu, akan diberlakukan aturan-aturan kepada masyarakat selama gelaran berlangsung.
Baca Juga: Cek Fakta: Nyawa Dibayar Nyawa, Ibu Brigadir J Bakal Eksekusi Mati Ferdy Sambo, Benarkah?
"Bukan tidak boleh keluar, boleh. Tetapi tolong ikuti jalur yang telah disiapkan selama F1 Powerboat. Di lapangan sudah ada petugas-petugas yang siap membantu mengarahkan masyarakat jika keluar rumah," ujarnya.
Diketahui, pengamanan F1 Powerboat yang berlangsung di Kota Balige, Kabupaten Toba, pada 24-26 Februari 2023 terus dimatangkan.
Agar pelaksanaan pengamanan F1 Powerboat berjalan lancar, Polda Sumut bersama Kodam I Bukit Barisan kembali menggelar apel di Lapangan Kantor Bupati Toba pada Sabtu 18 Februari 2023.
Berita Terkait
-
Aktivitas Masyarakat Dipastikan Tetap Berjalan Selama F1 Powerboat
-
Jokowi Direncanakan Akan Nonton F1 Powerboat Danau Toba, TNI dan Polri Siapkan Pengamanan
-
PLN Operasikan PLTMH Buat F1 Powerboat
-
Kabaharkam Polri Pastikan Persiapan F1 Powerboat Berjalan Lancar
-
Indonesia Gelar Ajang F1 Powerboat, Sekaligus Perkenalkan Danau Toba ke Dunia
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
Terkini
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat
-
57 Saksi Kasus Korupsi Beasiswa Rp420,5 Miliar di Aceh Diperiksa