SuaraSumut.id - Satu orang diduga pelaku pengeroyok terhadap anggota TNI Serka AB yang bertugas di Kodim 0204/DS dibekuk polisi.
Pelaku berinisial IA (26) ini merupakan ketua salah satu organisasi masyarakat (Ormas) di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
"IA merupakan ketua ormas di Deli Serdang," kata Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji, Selasa (21/2/2023).
Irsan mengatakan, saat ini petugas masih memburu tujuh pelaku yang melakukan pengeroyokan terhadap anggota TNI itu. Mereka berinisial R (36), D (36), ID (38), D (28), A (36), I (33), F (32).
"Tujuh pelaku dalam status DPO dan saat ini dalam pengejaran," ujarnya.
Irsan menegaskan ketujuh pelaku lainnya untuk kooperatif dan menyerahkan diri. Pelaku dikenakan dengan Pasal 170 ayat (1), (2) subs Pasal 351 ayat (1), (2) dari KUHPidana dengan ancaman hukuman 7 tahun pejara.
"Barang bukti yang turut diamankan enam botol kaca minuman (alkokol)," kata Irsan.
Sebelumnya, seorang anggota TNI mengalami luka parah usai dikeroyok sejumlah orang dari ormas. Peristiwa terjadi di salah satu kafe di Kecamatan Tanjung Morawa pada Kamis 16 Februari 2023.
Akibat pengeroyokan ini korban mengalami luka parah di bagian wajahnya dan menjalani perawatan di rumah sakit.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Pendek, Nomor Dua Bikin Merinding
Awalnya korban yang baru saja selesai monitoring di Kecamatan STM Hilir singgah sejenak bersama dua temannya (sipil) di kafe tersebut.
Saat itu korban yang beristirahat sejenak di dalam kafe bertemu dengan sejumlah anggota ormas. Tak lama berselang cekcok pun terjadi hanya karena korban meminta temannya untuk bernyanyi.
Tak mau cekcok menjadi panjang, korban pun meninggalkan lokasi. Tak disangka para pelaku malah menyerang korban dari belakang dan mengeroyoknya hingga babak belur.
Kontributor : M. Aribowo
Tag
Berita Terkait
-
Detik-detik Kapolda Jambi Dievakuasi Pakai Helikopter Super Puma, Aksi Heroik Prajurit TNI AU Gelantungan Jaga Tandu!
-
Hajab! Prajurit TNI Dikeroyok Anggota Ormas di Deli Serdang, Alami Luka Parah
-
Prajurit TNI di Deli Serdang Luka Parah Dikeroyok Anggota Ormas, Begini Kejadiannya
-
Prajurit TNI Korban Jembatan Putus Di Sungai Diguel Papua Ditemukan Tewas, Tiga Masih Dicari
-
Jembatan Tali Sungai Diguel Papua Putus, 3 Polisi Dan 1 Prajurit TNI Hilang Terbawa Arus
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh