
SuaraSumut.id - Seorang pria di Medan terciduk ketika membeli cabai pakai uang palsu di Pasar Sore Tangkahan, Kelurahan Besar, Kecamatan Medan Labuhan.
Pedagang bersama warga yang memergoki aksi pria yang mengedarkan uang palsu ini lalu menangkapnya dan mengikatnya di tiang.
"Belum ada kutebar, sumpah. Baru sama kakak itu beli cabai ketahuan," kata pelaku dalam unggahan video di grup facebook Sahabat Belawan Terbaru, Minggu (26/3/2023).
Warga yang geram hendak menghajar pelaku pengedar uang palsu beramai-ramai. Namun, warga lainnya menyarankan untuk tidak main hakim sendiri dan menyerahkannya kepada pihak berwajib.
Baca Juga: Resep Rendang Bumbu Meresap, Daging Empuk, dan Tahan Lama untuk Hidangan Lebaran
Kapolsek Medan Labuhan Kompol Mustafa Nasution ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id membenarkan mengenai kejadian ini.
"Iya yang bersangkutan sudah diamankan," ujarnya.
Mustafa menjelaskan adapun pelaku yang diamankan berinisial R alias Kan warga Desa Manunggal Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang.
"Barang bukti diamankan ada 7 lembar uang palsu pecahan Rp 100 ribu," ungkapnya.
Atas kejadian ini, dirinya mengimbau kepada masyarakat khususnya pedagang untuk lebih teliti menerima pecahan uang.
Baca Juga: 4 Tips Agar Tidak Kantuk Setelah Berbuka Puasa
"Terhadap pelaku sedang kita dalami untuk mengungkap apakah ada pelaku lainnya yang terlibat jaringan peredaran uang palsu ini," katanya.
Berita Terkait
-
Kekayaan Megawati Zebua, Anggota DPRD Viral Diduga Cekik Pramugari Wings Air
-
Sosok Ratu Annisa, Aktris Kolosal yang Disangka Pelaku Peredaran Uang Palsu
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Ditetapkan Tersangka, Polrestabes Medan Diminta Tahan Dokter Detektif
-
Preman Ngamuk dan Aniaya Penjaga Konter di Medan Ditangkap
-
Bantah Ada Upaya Damai, Wings Air Laporkan Megawati ke Polres Nias
-
Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Rabu 16 April 2025, Dapatkan Saldo Gratis Mudah Tanpa Syarat!
-
Mahasiswa Demo di Kantor Wali Kota Medan, Desak Copot Sekda Wiriya Alrahman