SuaraSumut.id - Seorang pegawai Puskesmas Bandar Huluan, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara (Sumut), ditemukan tewas bersama anaknya dalam kondisi mengenaskan. Korban berinisial LHH (44) dan anaknya FLG (12).
Mayat korban ditemukan membusuk di kamar rumahnya di Perumahan Mutiara Landbouw, Huta V, Nagori Bandar, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun, Selasa (18/4/2023).
Penemuan mayat kedua korban ini pertama kali terungkap oleh tetangganya yang curiga karena sudah beberapa hari korban dan anaknya tidak kelihatan ke luar rumah sejak Jumat (14/4/2024). Warga yang curiga lalu memanggil korban, namun tak ada sahutan.
Akhirnya, warga memberanikan diri untuk masuk ke halaman rumah korban. Saat itulah, sejumlah kejanggalan muncul di antaranya ada bercak darah di pintu hingga bau menyengat.
Baca Juga: Bahas Pemeriksaan Kematian Bripka AS di Sumut, Kelompok Dokter Forensik Endus Kejanggalan
Tetangga korban yang curiga akhirnya melapor ke pihak berwajib. Polisi yang mendapat informasi ini lalu turun ke rumah korban. Setelah pintu dibuka, pegawai puskesmas dan anaknya meninggal di dalam kamar tidur dengan kondisi mengenaskan.
Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Rabu (19/4/2023) membenarkan kedua korban meninggal dunia di dalam rumah.
"Iya benar kedua korban meninggal dunia," katanya ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id lewat selular.
Ronald menjelaskan pihaknya telah melakukan olah TKP di lokasi dan mengamankan sejumlah barang bukti termasuk diantaranya pisau yang ditemukan di lokasi.
Meski begitu, kepolisian masih menunggu hasil autopsi kematian korban apakah karena pembunuhan atau hal lainnya. Polisi juga masih terus melakukan pendalaman dengan memeriksa sejumlah saksi-saksi.
"Tadi pagi subuh baru selesai autopsi di Rumah Sakit Bhayangkara Medan. Hasil resminya tertulis paling cepat 2 minggu," pungkasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
Terkini
-
Kawanan Bersenpi yang Culik Remaja Wanita di Labura Ternyata Satu Keluarga
-
Viral Remaja Wanita Diculik Kawanan Bersenpi di Labura Sumut, Minta Tebusan Rp 400 Juta, 3 Pelaku Ditangkap
-
Lari ke Aceh, Pelaku yang Buang Mayat Wanita dalam Tas di Karo Ditangkap
-
Polres Labusel Launching Gugus Tugas Ketahanan Pangan
-
Seniman Luncurkan NFT Bobby Nasution, Bangkitkan Seni Digital Sumatera Utara