SuaraSumut.id - Penertiban lahan HGU PTPN II di Desa Sampali, Kecamatan Percut Sei Tuan, Sumatera Utara, pada Rabu 7 Juni 2023 sempat diwarnai bentrok dengan Ponpes Tahfiz Darul Ibtihaj.
Peristiwa itu membuat Polda Sumut dan Polrestabes Medan turun tangan. Mereka menyelesaikan masalah dengan menggelar pertemuan yang dihadiri pihak PTPN II, pondok pesantren dan ulama.
Dalam pertemuan yang berlangsung di Polrestabes Medan, pihak PTPN II dan pondok pesantren membuat kesepakatan untuk menyelesaikan permasalah itu.
Kesepakatan yang dicapai, pertama tidak ada pembongkaran Pondok Pesantren Tahfiz Darul Ibtihaj, kedua menghentikan kegiatan dan ada evaluasi dari Polda Sumut.
"Ketiga, semua pihak sepakat menjaga situasi kamtibmas, meminta warga untuk tidak menyebar video viral yang tidak benar tentang peristiwa itu," kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi, Kamis (7/6/2023).
"Kelima, terima kasih atas respon cepat dari Polda Sumut dan jajaran serta tokoh agama, masyarakat yang telah memfasilitasi penyelesaian masalah tersebut," sambungnya.
Pertemuan dihadiri oleh Waka Polda Sumut Brigjen Pol Jawari, Buya KH Amiruddin, KH Zulfikar, kuasa hukum PTPN II, pengurus Pesantren Tahfiz Darul Ibtihaj serta para alim ulama lainnya.
"Tentunya saya mengucapkan terima kasih kepada para tokoh agama dan alim ulama yang telah hadir dengan semangat yang sama dalam menciptakan situasi kamtibmas tetap kondusif," kata Hadi.
Baca Juga: 10 Pedangdut Mantab Menggunakan Jilbab, Semakin Cantik dengan Busana Tertutup
Berita Terkait
-
Pasca Bentrok di Tamansiswa, Koleksi Museum Dewantara Rusak
-
Terlibat Bentrok dengan Brajamusti di Yogyakarta, Begini Sejarah PSHT dan Pendirinya
-
Berakhir Damai, Begini Tanggapan Sultan HB X Soal Bentrok PSHT
-
Warga Bentrok Dengan Polisi di Konawe Utara, Rebutan Lahan Tambang Dengan PT Antam
-
Bentrok Antara Polisi dengan Warga di Area Tambang Konawe Utara Pecah, Lemparan Batu Dibalas Gas Air Mata
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati