SuaraSumut.id - Seorang oknum guru di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut), berinisial JP (27) diduga mencabuli sejumlah muridnya yang masih di bawah umur.
Akibatnya, salah seorang korban menjadi trauma. Orang tua siswi SD yang mengetahui hal ini melaporkan guru itu kepada pihak kepolisian. Petugas yang mendapat laporan kemudian menangkap JP.
"Korban merupakan siswi SD," kata Kasi Humas Polres Langkat AKP Yudianto ketika dikonfirmasi, SuaraSumut.id, Rabu (11/10/2023).
Kasus ini terungkap pada Senin 9 Oktober 2023. Di mana salah seorang korban melapor kepada ayahnya bahwa ia tidak mau sekolah dengan alasan takut.
"Karena pada saat jam pelajaran olahraga kemaluan korban dipegang atau diraba-raba oleh JP. Kejadian itu dialami korban di depan kelas saat korban dipanggil JP," ucap Yudianto.
Mendengar pengaduan korban, ayah korban lalu mendatangi pihak sekolah. Sesampainya di sekolah, ternyata beberapa orang tua murid juga telah berada di sekolah guna mengadukan perihal yang sama.
"Mendapat laporan dari pihak sekolah, Polsek Tanjung Pura kemudian mendatangi sekolah tersebut dan mengamankan oknum guru tersebut serta membawanya ke Unit PPA Polres Langkat untuk proses lebih lanjut," ungkapnya.
Kasus ini sedang diproses dan untuk terlapor akan dipersangkakan pasal 82 ayat (2) UU No 23 Tahun 2002 tentang perlindungan anak.
"Ancaman hukuman di atas 15 tahun kurungan penjara," katanya.
Baca Juga: Punya 7 Tuntutan, Massa Solidaritas Palestina Ancam Gelar Aksi Besar-besaran Kalau Tak Didengar
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Bocah Korban Pencabulan Engkong Yang Tewas di Depok Rajin Shalat dan Mengaji
-
Fakta Baru Kasus Pencabulan di Depok, Engkong Cabuli 15 Anak, Satu Orang Meninggal Dunia
-
Korban Pencabulan Engkong di Depok Jadi Puluhan Anak
-
Profil AR: Pelaku Pencabulan Anak Kandung, Kini Tewas Kemaluan Disundut Rokok Sesama Napi
-
Kemaluan Disundut Rokok, Pelaku Kasus Pencabulan Anak Kandung di Depok Meninggal di Penjara
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
4 Cara Memilih Outfit yang Tepat Sesuai Warna Kulit
-
18 Sekolah Terdampak Bencana di Aceh Belajar di Tenda
-
Telkomsel Pulihkan Jaringan di Desa Pulo Gelime Aceh
-
Pengusaha Nasi Kuning Setubuhi Pekerja Wanita, Diancam Tak Digaji dan Dipaksa Tetap Kerja 15 Tahun
-
3 Pilihan Motor Matic yang Siap Hadapi Banjir