SuaraSumut.id - Ratusan orang yang tergabung dalam Aliansi Ormas Islam Sumatera Utara (Sumut) menggelar aksi unjuk rasa bela Palestina di depan kantor DPRD Sumut Jalan Imam Bonjol Medan, Jumat (13/10/2023).
Aksi unjuk rasa ini merupakan bentuk solidaritas atas penyerangan militer Israel yang membombardir wilayah Gaza, Palestina dan merenggut korban jiwa seribuan orang lebih, yang kebanyakan dari warga sipil.
"Mengutuk perilaku bejat bangsa Israel yang telah merampas dan menjajah tanah Palestina," kata Koordinator Aksi, Halid Brata di lokasi demo.
Ia menyampaikan Israel melanggar Hukum perang Internasional karena menggunakan senjata pemusnah massal, senjata kimia seperti bom fosfor dengan membantai rakyat sipil yang tidak berdosa.
Halid juga mendesak Pemerintah Indonesia untuk turun tangan secara serius mengatasi perang yang berkecamuk di Gaza.
"Sebagai bangsa yang pernah dijajah, Pemerintah Indonesia melalui langkah diplomatik harus mengutuk keras penjajah Israel dan lebih serius membela hak-hak kemerdekaan rakyat Palestina," katanya.
Massa aksi meminta agar pemerintah mesti berusaha menemukan jalan untuk memperlemah Israel, di antaranya meninjau kembali kerjasama dengan Amerika Serikat sebagai pendukung utama Israel.
Pantauan SuaraSumut.id, selain berorasi mengecam dan mengutuk keras Israel, massa aksi juga menggelar salat gaib berjamaah, mendoakan korban perang di Palestina, dan berharap agar perang segera berakhir.
Salat gaib berjamaah digelar di Jalan Imam Bonjol Medan, persis di depan kantor DPRD Sumut.
Baca Juga: Ribuan Umat Islam Soloraya Gelar Aksi Bela Palestina, Peserta Salat Ghaib hingga Baca Qunut Nazilah
"Menyerukan kepada seluruh umat Islam Indonesia dan Sumatera Utara khususnya, untuk mendukung perjuangan kemerdekaan rakyat Palestina dengan berbagai cara yang dapat dilakukan, seperti memberikan bantunan kemanusiaan berupa logistik dan bahan pangan," kata Halid.
"Juga mendoakan rakyat Palestina dengan Qunut Nazilah, meningkatkan solidaritas dan dukungan yang lebih bermanfaat," pungkasnya.
Dengan adanya aksi unjuk rasa ruas Jalan Imam Bonjol Medan untuk sementara tidak dapat dilewati pengendara. Dalam demo ini, polisi juga dikerahkan agar aksi berjalan baik.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
10 Bioskop XXI di Medan, Lengkap dengan Alamatnya
-
Daftar 17 SPBU Terdekat di Medan, Catat Lokasinya
-
Daftar Kantor JNE Terdekat di Medan yang Buka 24 Jam, Ini Lokasinya
-
13 Lokasi ATM BRI Terdekat di Medan, Mudah dan Cepat untuk Tarik Tunai
-
Pria di Medan Nekat Curi Motor dan HP untuk Main Judi Online, Nasibnya Berakhir Tragis
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh