SuaraSumut.id - Pendukung Ganjar Pranowo masih saja menyinyiri komika Kiky Saputri usai membeberkan roasting-nya banyak yang dicut atau dipotong.
Kekinian Guntur Romli menuding ada drama di balik pengakuan Kiky Saputri soal adanya pemotongan saat meroasting Ganjar Pranowo di acara Lapor Pak.
Hal ini disampaikan Guntur Romli lewat postingan di akun X. Dirinya menyampaikan Ganjar tidak pernah minta cut roasting.
"Menurut Mas @ganjarpranowo tidak pernah minta cut roasting @kikysaputrii bahkan katanya kurang keras & minta diroasting lagi. Mas Ganjar juga sudah mengikuti permintaan Kiki. Jadi Mbak @kikysaputrii siapa yang minta itu dicut? Agar tidak ada dusta & drama di antara kita," tulisnya seperti dilihat, Minggu (29/10/2023).
Guntur merasa tidak yakin ada yang meminta agar Kiky tidak meroasting soal Wadas dan U-20.
"Wadas diminta gak boleh dibahas, masa sih? Ini panjang lebar soal Wadas, Ganjar bukan orang yang suka ngatur-ngatur pertanyaan jurnalis, apalagi melakukan sensor," ungkap Guntur.
"Gak boleh bahas U-20? Padahal banyak sekali podcast Mas Ganjar bahas itu, apalagi kalau sekarang malah lebih bagus bahasnya soal kekejaman serangan Israel ke Gaza, karena Mas Ganjar saat itu menolak Timnas Israelnya kok, bukan menolak U20 nya," sambungnya.
Tak mau tinggal diam, Kiky Saputri yang dituding ada drama lalu menyampaikan balasan yang menohok.
"Kalo saya kasih tahu di sini, nanti kalian malu. Terus nanti kasihan dia, takut dipecat karena udah bikin geger," ungkap Kiky.
Baca Juga: PSMS Medan Coret Lima Pemain, Berikut Daftarnya
Kiky menyarankan agar Guntur Romli untuk berkoordinasi lebih lanjut secara internal terkait kebenaran cut roasting tersebut.
"Mending kalian saling koordinasi di dalam dulu deh. Jangan langsung nyerang anak orang," tukas Kiky.
Balasan Kiky ini terhadap pendukung Ganjar Pranowo ini seketika ramai mendapat komentar dari publik.
"Yang ngelawak Kiky Saputri, tapi yang lucu malah politisinya," ungkap netizen.
"Lah sekarang pelawak pada cerdas dan kritis, politisi malah ngelawak mulu tukeran job aja coba," kata netizen.
Berita Terkait
-
Ganjar Pranowo Ulang Tahun ke-55, Relawan Bagi-bagi Ribuan Bunga Mawar dan Puluhan Ambulans
-
Bakal Capres Ganjar Pranowo Paparkan Program Pro-Orang Miskin di Hadapan Delegasi CALD Party
-
Materi Stand Up Kiky Saputri di Lapor Pak Kurang Keras, Ganjar Pranowo Minta Diroasting Lagi
-
Ganjar Pranowo Ulang Tahun, Kiky Saputri Minta Maaf Buat Kegaduhan: Buzzer Bapak Nyebelin
-
Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke Ganjar Pranowo, Anies Baswedan Minta Diajak Makan-makan: Scorpio dan Taurus Bisa Akrab?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat