SuaraSumut.id - Seorang wanita bernama Evy Marina Amaliawati (53) ditemukan tewas di dalam rumahnya di Gampong Kajhu, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar.
Wanita asal Sabang ini diduga menjadi korban pembunuhan pada Selasa 2 Januari 2024. Korban diduga dibunuh menggunakan batu.
"Ditemukan meninggal dunia di dalam rumahnya, diduga dibunuh menggunakan sebuah batu di bagian kepala korban," kata Kasat Reskrim Polresta Banda Aceh Kompol Fadillah Aditiya Pratama melansir Antara, Rabu (3/1/2023).
Dirinya menjelaskan jasad korban pertama kali ditemukan oleh anaknya Cut Nur Marlia (25) sekitar pukul 05.00 WIB.
"Dari keterangan anak korban, ada seseorang yang masuk ke rumah diduga ingin melakukan pencurian. Ia lalu menghubungi temannya Reza (28) untuk dapat datang ke rumah," ungkapnya.
Sesampai di lokasi, Reza melihat korban tergeletak di lantai kamar dalam kondisi berdarah. Dirinya lalu meminta tolong kepada warga dan perangkat desa.
Pihak kepolisian yang mendapat laporan kemudian turun ke lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Kami melakukan olah TKP dan interogasi terhadap anak korban serta saksi untuk mengetahui ciri-ciri pelaku," ungkapnya.
Fadillah mengaku pelaku belum sempat mengambil barang berharga milik korban, namun telah menghabisi nyawa pemilik rumah tersebut.
"Ini merupakan tindak pidana pencurian dengan kekerasan yang mengakibatkan hilangnya nyawa seseorang," ujarnya.
Di lokasi, kata Fadillah, petugas menemukan sebuah batu di lokasi kejadian yang diduga digunakan untuk memukul korban. Pada batu tersebut terdapat tetesan darah.
"Jasad korban dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan visum. Saat ini petugas masih melakukan penyelidikan untuk menangkap pelaku," katanya.
Berita Terkait
-
Mayat Pria Tanpa Identitas dengan Luka Lebam Mengapung di Kali Ciliwung, Korban Pembunuhan?
-
Tragedi Utang di Bekasi: Teman Lama Tega Habisi Nyawa MDT, Jasad Dibuang di Kuburan
-
Dua Pelaku Pembunuhan Pria di TPU Bekasi Ditangkap, Polisi Sebut Teman Lama Korban!
-
Terapis SPA Tewas di Kamar Kos Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku dan Temukan Cairan Pembersih Toilet
-
Kronologis Ancaman Pembunuhan Keluarga Thom Haye
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana