SuaraSumut.id - Ketua KPU Kota Padangsidimpuan Tagor Dumora Lubis angkat bicara soal anggotanya PH yang terjaring OTT Tim Saber Pungli Polda Sumut.
Tagor Dumora mengatakan OTT terhadap PH merupakan musibah. Dirinya menyerahkan kasus itu sepenuhnya pada kepolisian.
"Atas nama KPU Kota Padangsidimpuan kami anggap ini merupakan musibah. Kami serahkan sepenuhnya urusan hukum kepada pihak kepolisian," katanya melansir Antara, Minggu (28/1/2024).
Tagor mengatakan baru mengetahui kabar penangkapan PH dari awak media.
"Pagi ini kami baru tahu bahwa salah satu anggota kami sudah diamankan Polda Sumut jelang persiapan acara sosialisasi bersama awak media, jujur saya baru tahu," ungkapnya.
Diberitakan sebelumnya, anggota KPU Padangsidimpuan inisial PH terjaring OTT Tim Saber Pungli Ditreskrimum Polda Sumut. PH ditangkap pada Sabtu 27 Januari 2024 dini hari.
"Benar, salah satu oknum anggota Komisioner KPU Kota Padangsidimpuan ditangkap," kata Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dudung Setyawan melansir Antara.
Sementara itu, Dirreskrimum Polda Sumut Kombes Sumaryono mengatakan pihaknya terus mendalami kasus tersebut.
"Sudah dilakukan penindakan dan saat ini kami masih melakukan pemeriksaan termasuk sejumlah saksi," ujarnya.
Dari tangan PH diamankan uang sebanyak puluhan juta rupiah dan barang bukti lainnya.
Informasi yang dihimpun, PH terjaring OTT di salah satu kafe di Kota Padangsidimpuan. Kala itu ia sedang melakukan pembagian uang yang diduga dari hasil dari tindak pidana hasil pemerasan.
Berita Terkait
-
Praktik Suap untuk Kurangi Nilai Pajak, 8 Orang Pegawai Pajak Diringkus KPK
-
DJP Kemenkeu Berhentikan Sementara Pegawai Pajak Terjaring OTT KPK
-
Pegawai Pajak Kena OTT KPK, Purbaya: Kami Bantu Dari Sisi Hukum, Tak Akan Ditinggal
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Panduan Lengkap Daftar Akun SNPMB 2026 dan Ketentuan Terbaru untuk Gap Year
-
Viral dan Kontroversial! Ini Link Nonton Mens Rea Pandji Pragiwaksono Full Original
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang