SuaraSumut.id - Suara sumbang dari segelintir pihak terkait suksesnya Bobby Nasution berkolaborasi dengan pihak kementerian untuk merenovasi total Stadion Teladan berbanding terbalik dengan dukungan penuh warga Medan.
Keseriusan dan kepedulian Bobby pada dunia olahraga memang sudah tak perlu diragukan lagi. Terbaru, Wali Kota Medan termuda itu sukses berkolaborasi dengan Kementerian PUPR untuk merenovasi Stadion Teladan.
Diketahui, Stadion Teladan dibangun pada 1953 silam dan baru pada masa kepemimpinan Bobby baru benar-benar mendapatkan renovasi dan revitalisasi besar-besaran.
Tak tanggung-tanggung, kelak stadion kebanggaan warga Medan dan Sumatera Utara itu akan berlisensi FIFA yang artinya akan jadi stadion berstandar internasional.
"Alhamdulillah setelah melewati proses yang panjang akhirnya kita bisa sampai pada titik ini. Di mana kita sama-sama bisa melakukan groundbreaking (peletakan batu pertama)," kata Bobby kemarin.
"Setelah selesai dibangun nanti, Stadion Teladan ini menjadi standar FIFA. Bukan hanya menghadirkan pemain sepak bola kelas dunia, tapi saya ingin Stadion Teladan nanti memiliki peran dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045," sambung Bobby.
Mantan striker PSMS dan Timnas, Saktiawan Sinaga bangga Bobby punya perhatian besar dalam dunia sepak bola dan olahraga umumnya.
"Saya sebagai warga Kota Medan sangat berterima kasih dengan wali kota sekarang Pak Bobby. Terbukti beliau bisa memberikan dampak besar terhadap kepercayaan dan animo persepakbolaan di Sumut, khususnya Kota Medan," ucap Saktiawan.
Kata Saktiawan, tak hanya warga Medan, seluruh pesepakbola Medan dan Sumut sudah sejak lama memimpikan Kota Medan punya stadion bertaraf internasional.
"Sudah sejak dulu kita semua merindukan stadion berstandar internasional. Masa kita kalah sama kota lain. Punya stadion megah itu impian kita dari dulu," jelasnya.
Dengan dibangunnya Stadion Teladan bertaraf internasional dan berlisensi FIFA, Saktiawan pun makin optimis sepak bola Kota Medan dan Sumut akan bangkit lebih baik lagi.
Sementara itu, Nata Simangunsong mantan Ketua Umum SMeCK Hooligan mengucapkan terima kasih atas upaya Bobby dalam merenovasi Stadion Teladan menjadi kelas dunia.
"Harapan kami tak hanya merenovasi Stadion Teladan, tapi kami juga ingin Bobby Nasution yang mengelola PSMS agar kembali berjaya. Semua penggila PSMS berterimakasih kepada bang Bobby Nasution," kata Nata.
Sedikit informasi, kelak Stadion Teladan akan mampu menampung 20.000 penonton dengan konsep single seat.
Berita Terkait
-
Koleksi Tas Clara Wirianda dan Lisa Mariana, Dikabarkan Jadi Simpanan Pejabat
-
Seret Nama Bobby Nasution, KPK Tetap Usut Kasus Blok Medan usai AGK Meninggal di Tahanan
-
Wakil Walkot Medan Ngamuk Dapati Parkir Berlapis Dekat RSUD Pirngadi: Jangan Dibiasakan
-
Bantah Isu Pecah Kongsi dengan Rico Waas, Bobby Nasution Salahkan OPD
-
Tak Jadi Hadiri Acara Pisah Sambut Walkot Medan, Sikap Bobby Nasution Tuai Sorotan: Ngambek?
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik untuk April 2025
-
Gelombang Kejutan di Industri EV: Raja Motor Listrik Tersandung Skandal Tak Terduga
Terkini
-
Sopir Taksi Online di Medan Ditemukan Tewas di Langkat, Sempat Dikabarkan Hilang
-
Promo Alfamart Serba Gratis Sampai 15 April 2025, Frisian Flag Primagro Beli 1 Gratis 6
-
Promo Indomaret 10-16 April 2025, Deterjen Hingga Minuman Harga Spesial
-
Polres Simalungun Bantah Penyidik Siksa Tersangka Pencuri Sawit
-
Camat di Batu Bara Ditangkap Usai Pesta Sabu, Hasil Tes Urine Positif