SuaraSumut.id - Berhijab merupakan suatu kewajiban bagi setiap wanita muslim. Tidak dipungkiri, memakai jilbab seharian dapat membuat kita merasa gerah. Lantas adakah solusi tetap nyaman pakai jilbab seharian?
Memilih hijab yang nyaman dan tepat adalah kunci untuk menjaga kenyamanan sepanjang hari. Salah satu langkah penting dalam memilih hijab yang nyaman adalah memperhatikan bahan yang digunakan.
Founder Jenama Fesyen Muslim Kami Istafiana Candarini mengatakan voal menjadi salah satu bahan yang sering digunakan untuk pembuatan hijab.
Pasalnya, bahan ini nyaman untuk digunakan, sehingga banyak pabrik yang ingin membuat bahan tersebut.
"Banyak pabrik yang pingin membuat voal yang kita udah pake, cuma tidak berhasil karena ini memang bahan yang dikembangkan dan dipatenkan oleh pabrik-pabrik tertentu," katanya melansir Antara, Selasa (13/2/2024).
Selain memilih bahan yang tepat, penting juga untuk memperhatikan cara memakai hijab dengan benar.
Salah satu tips yang disarankan adalah menggunakan pentul di bagian leher dan bagian depan disilangkan ke belakang. Langkah ini membantu menjaga hijab tetap stabil dan tidak mudah terlepas selama beraktivitas.
Founder Kami lainnya Nadya Karina menjelaskan bahwa memilih hijab yang nyaman dan sesuai dengan preferensi pribadi adalah kunci untuk menjaga kenyamanan sepanjang hari.
Terlebih, setiap wanita memiliki bentuk wajah dan gaya rambut yang berbeda, sehingga tips memakai hijab yang nyaman dapat bervariasi untuk setiap individu.
"Jadi sama kaya mengenal diri masing-masing liat bentuk muka, liat contoh jenis hijab sesuai bentuk muka," ungkap Nadya.
Menurut sebagian wanita, penting untuk memperhatikan bentuk wajah dan panjang rambut saat memilih cara memakai hijab.
Misalnya, bagi yang memiliki jidat lebih menonjol atau jambang yang panjang, mungkin lebih nyaman dengan model hijab tertentu.
Ada juga yang menyarankan untuk menggunakan ciput sebagai dasar sebelum memakai hijab untuk menjaga rambut tetap tertutup dan rapi sepanjang hari.
Namun, beberapa orang mungkin merasa tidak nyaman dengan penggunaan ciput dan lebih memilih menggunakan pashmina yang langsung pakai.
Nadya menganggap voal sebagai salah satu bahan yang paling nyaman digunakan untuk hijab. Voal memiliki tekstur yang lembut seperti paris dan cukup tebal untuk menutupi bagian tertentu dengan baik.
"Gunakan bahan yang dianggap enak, tapi menurut aku voal salah satu bahan yang nyaman. Voal itu bahannya senyaman paris dan ketebalannya cukup menutupi apa yang harusnya ditutupi," jelasnya.
Berita Terkait
-
Baju Teal Blue Cocok dengan Hijab Warna Apa? Pasangkan dengan Ini Agar Lebaranmu Makin Kece
-
Ruang Bercakap #22: Naskah Sering Ditolak? Ini Bocoran dari Editor Yoursay
-
Tips Memilih Sepatu Jalan Nyaman untuk Orang Tua, Ini 5 Rekomendasi yang Gak Bikin Pegal
-
Hadapi Cuaca Ekstrem, Jaga Kesehatan dan Kebersihan dengan 10 Tips Ini
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh