SuaraSumut.id - Seorang pria di Kabupaten Aceh Timur, berinisial SH (25) ditangkap usai memukul FA (29) yang terus menerus menagih utang. Kasat Reskrim Polres Aceh Timur Iptu Muhammad Rizal mengatakan, SH ditangkap pada Minggu 7 April 2024 dini hari.
"SH ditangkap saat duduk di sebuah warung kopi di Desa Seuneubok Baro, Kecamatan Darul Aman," katanya melansir Antara, Senin (8/4/2024).
Rizal menjelaskan peristiwa terjadi di Desa Gampong Keude, Kecamatan Darul Aman, pada Sabtu 14 Maret 2024. Saat itu korban yang sedang duduk di warung.
Tiba-tiba pelaku datang dan menghantam FA menggunakan kepalan tangan dan mengenai pelipis mata kanan. Akibatnya pandangan mata FA terganggu.
Warga yang melihat langsung melerai keduanya. Pelaku kemudian meninggalkan lokasi. Korban lalu mendatangi Polres Aceh Timur untuk membuat laporan pengaduan. Polisi yang mendapat laporan lalu melakukan penyelidikan hingga menangkap pelaku.
"Motif pelaku melakukan pemukulan karena tidak terima saat FA berupaya menagih utang dengan mendatangi rumahnya.
Pelaku berutang pada FA sebasar Rp 1 juta pada Desember 2023," ungkapnya. SH berjanji mengembalikan utangnya dua hari setelah peminjaman. Namun, pelaku tidak mengembalikannya utangnya hingga beberapa kali FA menagih uang tersebut.
"Pelaku juga tidak bersedia mengembalikannya atau membayar utangnya dengan berbagai alasan," jelasnya.
Pelaku dipersangkakan dengan Pasal 351 ayat (1) KUHPidana tentang penganiayaan dengan ancaman hukuman penjara paling lama lima tahun.
Berita Terkait
-
Buntut Panjang Pailit dan Ancaman PHK Massal Sritex, BNI Diambang Kerugian Rp374 Miliar
-
"Gali Lubang Tutup Lubang", Cara Sri Mulyani Bayar Utang Jatuh Tempo Rp800 T di 2025
-
Sikap Bos BNI soal Kredit Macet Rp375 Miliar "Nyangkut" di Sritex: Kami Nurut Aja!
-
BRI Dukung Penuh PP 47/2024, Cek Daftar UMKM yang Utangnya Bisa Dihapus
-
Penghapusan Utang UMKM Tak Sembarangan, Dirut BRI Tegaskan Pentingnya Akurasi Data & Transparansi
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Tax Amnesty Bergulir Lagi, Para Pengemplang Pajak Bakal Diampuni Prabowo
-
Rupiah Lagi-lagi Perkasa Imbas Yield Obligasi AS Anjlok
-
Harga Emas Antam Naik Drastis, Hampir Tembus Rp 1,5 Juta/Gram
-
Tepok Jidat! Arab Saudi Kuat Banget, Timnas Indonesia Bisa Menang Nggak?
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
Terkini
-
Mobil Fortuner Bergambar Edy Rahmayadi-Hasan Basri Kecelakaan di Tapsel Tewaskan Mahasiswi
-
28 Calon Haji di Simeulue Aceh Masuk Daftar Keberangkatan 2025
-
Anak di Mandailing Natal Bacok Ibu Hingga Tewas
-
Lokasi Pasar Murah Pemkot Medan hingga 21 November 2024, Minyak Goreng 2 Liter Hanya Rp 31 Ribu
-
Gara-gara Promosikan Judi Online, Selebgram di Medan Ditangkap