SuaraSumut.id - Mantan Wakil Gubernur Aceh, Muhammad Nazar mendaftarkan diri sebagai bakal calon gubernur ke Partai PKB Aceh.
Sekretaris Desk Pilkada DPW PKB Aceh, Imran Mahfudi mengatakan, pihaknya telah menerima pengembalian formulir pendaftaran Nazar.
"Kita sudah menerima pengembalian formulir pendaftaran bakal calon Gubernur Aceh Muhammad Nazar melalui tim suksesnya," katanya melansir Antara, Kamis (16/5/2024).
Setelah ini, PKB Aceh segera memberikan masukan kepada DPP terkait nama-nama yang telah mendaftar, sembari menjajaki koalisi dengan partai lainnya.
"Karena PKB untuk saat ini belum bisa mengusung calon Gubernur Aceh sendiri, mudah-mudahan proses penjaringan sampai dengan penetapan calon berjalan baik," ujarnya.
Sebagai informasi, Muhammad Nazar merupakan Wakil Gubernur Aceh periode 2007-2012 bersama Gubernur Aceh Irwandi Yusuf. Mereka memenangkan Pilkada 2006 lewat jalur independen.
Dirinya merupakan salah seorang tokoh referendum Aceh, dan pernah menjabat sebagai Ketua Dewan Presidium Sentral Informasi Referendum Aceh (SIRA) tahun 1999.
Sekretaris DPW PKB Aceh Munawar Ngoh Wan menyampaikan bahwa sejauh ini sudah ada tujuh tokoh yang mendaftar ke PKB sebagai bakal calon gubernur.
Ketujuh nama itu adalah Muzakir Manaf atau Mualem, Prof Teuku Abdullah Sani (akademisi), Dr Darni M Daud (mantan Rektor USK Banda Aceh), Sayed Mustafa Usab, Tjoet Boy Hardi Hasan, Muhammad Nazar dan Prof Massa Djaafar.
Terhadap bakal calon yang telah mendaftar tersebut, nantinya akan dilakukan uji kepatutan dan kelayakan terlebih dahulu oleh DPP PKB di Jakarta.
"Selanjutnya baru akan ditetapkan sebagai bakal calon Gubernur Aceh usulan PKB untuk didaftarkan kepada KIP Aceh," katanya.
Berita Terkait
-
PKB Kecam Aksi Carok Tewaskan Saksi Cabup Sampang: Merusak Demokrasi!
-
Cak Imin Digugat 2 Legislator PKB Gegara PAW, Sidang Perdana Digelar Hari Ini
-
Klaim Masih Kompak Dukung RK-Suswono, PKB Sebut Kader yang Membelot ke Pramono Bukan Pengurus
-
Cucun Ajak Kaum Muda Ikrarkan Sumpah Pemuda dengan Sepenuh Hati
-
Dipanggil ke Istana, Cak Imin Ungkap Pesan Penting Anies Baswedan
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
Terkini
-
Kawanan Bersenpi yang Culik Remaja Wanita di Labura Ternyata Satu Keluarga
-
Viral Remaja Wanita Diculik Kawanan Bersenpi di Labura Sumut, Minta Tebusan Rp 400 Juta, 3 Pelaku Ditangkap
-
Lari ke Aceh, Pelaku yang Buang Mayat Wanita dalam Tas di Karo Ditangkap
-
Polres Labusel Launching Gugus Tugas Ketahanan Pangan
-
Seniman Luncurkan NFT Bobby Nasution, Bangkitkan Seni Digital Sumatera Utara