SuaraSumut.id - Seorang residivis kasus perampokan bernama Hendri Sianipar alias Hendrik Tato (48) nekat menyerang polisi pakai pisau saat ditangkap di Pajak Baru, Belawan, Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut).
Tak ayal, personel Sat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan seketika mengambil tindakan tegas terukur dengan menembak kakinya. Usai tersungkur, tersangka diboyong ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk perobatan.
"Hendrik Tato melakukan perlawanan dengan menggunakan sebilah pisau yang membahayakan petugas," kata Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan Iptu Riffi Noor Faizal ketika dikonfirmasi, SuaraSumut.id, Jumat (7/6/2024).
Ia menjelaskan, tersangka yang bagian wajahnya penuh tato ini ditangkap atas kasus pencurian rumah yang terjadi di Medan Belawan. Pencurian rumah terjadi pada 17 Mei 2024.
"Tersangka mencuri 2 unit handphone dan 1 unit laptop," imbuh Riffi.
Polisi yang menerima laporan korban, kata Kasat, kemudian melakukan penyelidikan lebih lanjut dan mengidentifikasi pelakunya yang diketahui seorang residivis kasus perampokan dan pencurian. Polisi lalu bergerak menangkap Hendrik Tato di Pajak Belawan, Rabu (5/6/2024) kemarin.
"Dari tersangka turut diamankan barang bukti 1 bilah pisau yang digunakan untuk menyerang petugas dan 1 unit laptop curian. Terhadap tersangka sudah ditahan," kata Riffi.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional