SuaraSumut.id - Wakil Wali Kota Medan Aulia Rachman menyatakan diri maju menjadi wali kota di Pilkada Medan 2024. Ia berpasangan dengan Hidayatullah yang merupakan kader PKS.
Sejauh ini keduanya telah mengantongi tiga dukungan partai, yaitu Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Surat dukungan dari PSI diberikan langsung oleh ketua umumnya, Kaesang Pangarep beberapa waktu lalu. Kemudian, dukungan dari Partai Demokrat diterima Aulia langsung dari Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono, kemarin.
"Alhamdulillah, Demokrat memanggil saya ke DPP untuk serah terima B1KWK yang langsung diserahkan Ketua Umum DPP Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)," kata Aulia.
Dalam waktu dekat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) juga akan menyerahkan B1KWK kepada Aulia.
"Dalam waktu dekat, PKS juga akan menyatakan dukungannya dan menyerahkan B1KWK kepada saya," ujarnya.
Dirinya berharap ke depan dalam kontestasi Pilkada Medan adalah mewujudkan visi dan misi yang jelas, serta merumuskan langkah-langkah kedepan sebagai pemimpin sebuah kota yang menjadi barometer Sumatera Utara.
"Tujuan utamanya adalah untuk menjadikan Kota Medan sebagai kota yang berskala global," ucapnya.
Aulia pun mengungkapkan alasan mengapa memilih Hidayatullah menjadi pendampingnya untuk bertarung di Pilkada Medan.
Dirinya menyebut bahwa Hidayatullah berpengalaman dan telah memiliki pengalaman duduk di DPR RI. Menurutnya, dukungan dari PKS sangat penting dan ia berharap B1KWK dari PKS dapat segera diserahkan.
"Kita sudah memiliki wakil dari PKS yaitu Ustad Hidayatullah, yang memiliki pengalaman dan sudah pernah duduk di DPR RI," ungkapnya.
Pengumuman resmi calon yang akan bertarung di Pilkada Medan masih menunggu keputusan dari Komisi Pemilihan Umum.
Berita Terkait
-
Partai Gerakan Rakyat Dukung Anies di Pilpres 2029, Dede Yusuf Demokrat Singgung Verifikasi Parpol
-
Legislator PKS Dorong Pembahasan RUU Perampasan Aset Harus Transparan dan Junjung Tinggi HAM
-
Mendedah Alasan Demokrat Putar Haluan Buka Pintu Pilkada Lewat DPRD
-
Demokrat Bicara Soal Sikap SBY Terkait Pilkada Dipilih DPRD: Serahkan Ke AHY, Ikuti Langkah Prabowo
-
Dede Yusuf Jelaskan Makna 'Matahari Satu' SBY: Demokrat Satu Komando di Bawah AHY
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana