SuaraSumut.id - KPU Kabupaten Asahan menetapkan daftar pemilih tetap (DPT) untuk Pilkada serentak 2024 sebanyak 556.475 pemilih. Rinciannya 279.106 pemilih laki-laki dan 277.369 pemilih perempuan.
"DPT itu tersebar di 25 kecamatan, 204 desa/kelurahan, dan 1.385 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di seluruh Asahan," kata Ketua KPU Asahan, Hidayat melansir Antara, Minggu (22/9/2024).
Dirinya mengatakan proses penetapan DPT melalui tahapan yang panjang, termasuk pencocokan dan penelitian (coklit) oleh Pantarlih, serta rekapitulasi data ganda dan invalid.
"DPT ini akan dijadikan dasar untuk menentukan daftar pemilih saat proses pemungutan dan penghitungan suara pada 27 November mendatang, serta menjadi acuan dalam proses pengadaan logistik, khususnya jumlah surat suara," ujarnya.
Hidayat menjelaskan bahwa meskipun DPT telah ditetapkan, KPU masih akan mengurus proses pindah memilih (DPTb) untuk pemilih yang karena alasan tertentu harus memilih di TPS lain.
Dirinya mengajak masyarakat agar ikut berpartisipasi aktif dalam mengawal hak pilihnya untuk menentukan pemimpin di Asahan dan Sumut.
"Silahkan dicek apakah data masing-masing, apakah sudah terdaftar sebagai pemilih pada TPS yang telah ditentukan melalui laman cekdptonline yang disediakan oleh KPU," katanya.
Berita Terkait
-
Takut NIK Tidak Terdaftar? Cek DPT Online Pilkada 2024 di Sini!
-
Kapolri Listyo Persilakan Anggotanya Dilaporkan jika Tak Netral di Pilkada 2024
-
Pilkada Serentak Kian Dekat, Kemendagri Dorong Seluruh Pekerja Ad Hoc Terlindungi Jamsos
-
Pindah Domisili? Begini Cara Pindah TPS untuk Pilkada 2024
-
Cek DPT Pilkada 2024 Secara Online, Ini Langkah Mudahnya
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
Pria di Medan Ditangkap Gegara Promosikan Judi Online
-
2 Tukang Ojek Tewas Dibedil KKB di Puncak Papua Tengah
-
Dialog Publik Cipayung Plus Sumut: Kolaborasi Kunci Kemajuan Sumatera Utara
-
Kawanan Bersenpi yang Culik Remaja Wanita di Labura Ternyata Satu Keluarga
-
Viral Remaja Wanita Diculik Kawanan Bersenpi di Labura Sumut, Minta Tebusan Rp 400 Juta, 3 Pelaku Ditangkap