SuaraSumut.id - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara, Bobby Nasution dan Surya menggunakan bus untuk menuju lokasi pengundian nomor urut Pilgub Sumut 2024, di Hotel Grand Mercure Medan, Jalan Sutomo, Senin (23/9/2024) malam.
Bobby-Surya dan timnya berangkat dari rumah pemenangan di Jalan Balai Kota. Dipimpin Ketua Tim Pemenangan Bobby-Surya Hinca Pandjaitan, Bobby-Surya diantar seluruh pimpinan partai pendukung dan pengusung beserta relawan.
Sebelum berangkat, Hinca Pandjaitan mengajak seluruh tim dan relawan agar bersama-sama solid mengantarkan paslon Bobby-Surya.
Dirinya berharap momen ini merupakan langkah menjadikan Sumatera Utara menjadi provinsi yang maju dan penuh berkah.
"Mari sama-sama kita antarkan Paslon Bobby-Surya ini dengan penuh semangat dan kekompakan. Mari kita jemput keberkahan ini, keberkahan dan kemajuan untuk masyarakat Sumatera Utara," kata Hinca.
Bobby mengatakan alasan mereka menggunakan bus untuk mengurangi kemacetan di jalan. Itu dilakukan agar momen rangkaian pesta demokrasi ini tertib dan tidak mengganggu pengguna jalan.
"Supaya enggak macet di jalan. Kita juga jaga sama-sama jaga ketertiban di jalan supaya masyarakat juga tidak terganggu," ucap Bobby.
Pantauan di lapangan, rombongan Bobby-Surya tiba di lokasi sekita pukul 19.50 WIB. Mereka disambut ratusan relawan yang telah hadir lebih dulu di lokasi.
Berita Terkait
-
Daftar Lowongan Kerja Sopir Pribadi di Sumut
-
Bobby-Surya Gelar Kampanye Akbar di Medan Sabtu Ini, Ajak Masyarakat Riang Gembira
-
Gerindra Sebut Istri Edy Rahmayadi Pernah Polisikan Kader PDIP Terkait Benteng Putri Hijau
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Berapa UMP Sumatera Utara 2025? Berikut Simulasi Hitungannya
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
4 Orang Tewas Dalam Banjir Bandang di Sibolangit, 2 Masih Hilang
-
Kembali Pimpin Medan usai Kampanye Pilgub Sumut, Bobby Nasution Resmikan 60 Bus Listrik
-
Longsor di Karo Sumut, 10 Orang Hilang
-
Banjir dan Tanah Longsor Terjang 5 Lokasi di Sumut, 10 Orang Tewas
-
Longsor Terjang Padang Lawas Sumut, 4 Orang Meninggal