SuaraSumut.id - Seorang remaja diduga anggota geng motor tewas usai dilempar batu saat melintas di Jalan Sultan Serdang, Desa Sena, Kecamatan Batang Kuis, Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu 18 Desember 2024 dini hari kemarin.
Korban berinisial MG alias Gilang (16) sempat dilarikan ke Puskesmas terdekat, namun nyawanya tidak tertolong.
Informasi dihimpun SuaraSumut.id, korban ditemukan terkapar di pinggir jalan, setelah pihak kepolisian datang ke lokasi menindaklanjuti laporan adanya keributan geng motor.
Polisi lalu mengevakuasi korban ke Puskesmas terdekat. Usai dinyatakan tewas, korban lalu dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk diautopsi.
Pihak kepolisian kemudian melakukan penyelidikan lebih lanjut. Hasilnya, polisi mengidentifikasi dua orang warga yang melakukan pelemparan.
"Dua orang warga sudah diamankan," kata Kasat Reskrim Polresta Deli Serdang Kompol Risqi Akbar, Rabu (25/12/2024).
Kedua warga yang ditangkap adalah M Habil (22) dan M Fadlan Nasution (23). Keduanya merupakan warga Kabupaten Deli Serdang.
"Mereka mengaku melempar korban karena korban merupakan kelompok geng motor yang menyerang dengan mercon, sehingga membalas dengan lemparan batu," ujarnya.
Dalam aksinya, kedua warga itu melempar pecahan batu krikil cor beton dan mengenai kepala korban sebelah kanan.
"Terhadap kedua tersangka sudah dilakukan penahanan guna proses hukum lebih lanjut," jelasnya.
Keduanya dijerat dengan pasal 80 ayat 3 dari UURI No 35 tahun 2014 tentang perubahan atas UURI No 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Mayat Pria Tanpa Identitas dengan Luka Lebam Mengapung di Kali Ciliwung, Korban Pembunuhan?
-
Tragedi Utang di Bekasi: Teman Lama Tega Habisi Nyawa MDT, Jasad Dibuang di Kuburan
-
Dua Pelaku Pembunuhan Pria di TPU Bekasi Ditangkap, Polisi Sebut Teman Lama Korban!
-
Terapis SPA Tewas di Kamar Kos Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku dan Temukan Cairan Pembersih Toilet
-
Kronologis Ancaman Pembunuhan Keluarga Thom Haye
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan