SuaraSumut.id - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) bersama PT Graha Mazindo Mandiri memperkenalkan The New Mazda CX-60 Sport di Kota Medan, Sumatera Utara. Model terbaru dari keluarga Mazda CX-60 ini hadir dengan karakter berbeda, menjawab kebutuhan konsumen SUV premium.
"The New Mazda CX-60 Sport hadir sebagai pilihan baru bagi konsumen yang mendambakan SUV premium dengan value lebih bersahabat.
Model ini tetap membawa DNA Mazda—dengan desain berkelas, inovasi human-centric, dan pengalaman berkendara yang menyenangkan," kata Viya Arsawireja, Marketing & Communications General Manager PT EMI kepada wartawan, Jumat 12 September 2025.
Spesifikasi dan Performa
Mengusung dimensi 4.740 x 1.890 mm, Mazda CX-60 Sport hadir dengan proporsi yang solid dan seimbang.
Edisi ini ditenagai dengan mesin SKYACTIV-G 2.5L inline 4-silinder yang menghasilkan tenaga sebesar 188 ps dan torsi 250 Nm, dipadukan dengan transmisi otomatis 8-percepatan. Hasilnya perpindahan gigi yang lebih responsif dan mulus.
Struktur SKYACTIV Body & Chasis yang ringan namun kokoh, ditambah fitur i-Stop, menyempurnakan keseimbangan antara performa dan efisiensi dalam Mazda CX-60.
Memasuki kabin, nuansa modern-minimalist langsung terasa. Power Sliding Panoramic Sunroof dan Power Lift Gate with Hand-free Function, menjadi fitur standar pada edisi terbaru ini.
Jok kulit berwarna hitam, dengan aksen berwarna titanium semakin memperkuat karakter interior yang modern.
Dilengkapi dengan layar media berukuran 12,3 inci, Wireless Apple CarPlay, Android Auto, wireless charger, serta sistem audio BOSE dengan 12 titik speaker, kabin Mazda CX-60 Sport dirancang untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang lebih berkesan.
Mazda membekali CX-60 Sport dengan rangkaian teknologi i-ACTIVSENSE, termasuk Mazda Radar Cruise Control (MRCC), 360° View Monitor dengan See-through View, Smart Brake Support depan & belakang, Adaptive LED Headlights (ALH), Lane-keep Assist System & Blind Spot Monitoring.
Harga dan Ketersediaan
Pin Hong, Direktur Utama PT Graha Mazindo Mandiri mengatakan, untuk harga ditawarkan dengan Rp 709.800.000 (OTR Medan).
Ada beberapa varian warna yakni Soul Red Crystal Metallic, Rhodium White Metallic, Machine Grey Metallic, Zircon Sand Metallic dan Premium Colour dikenakan tambahan Rp 4 juta.
Hadirkan Penawaran Spesial
Berita Terkait
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Menang Dramatis atas Medan Falcons, Pelatih Tak Puas
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Mazda Termurah Masih Layak Beli di 2026, Tabungan Anti Jebol
-
Servis Jadi Kunci, Jakarta Garuda Jaya Tundukkan Medan Falcons 3-1 di Proliga 2026
-
Jadwal Pekan Kedua Putaran Pertama Proliga 2026, Medan Falcons Tampil di Kandang
-
10 Hal Mengejutkan dari Mazda CX-60 Sport, Meski "Entry-Level" Ternyata Mewah!
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja